
JAKARTA, KalderaNews.com – Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi (Dirjen Diksi), Wikan Sakarinto meluncurkan Gerakan Satu Juta Masker Merah Putih dari Vokasi untuk Indonesia”. Masker ini merupakan produksi siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).
BACA JUGA:
- Thread Sanksi Finansial Veronica Koman Liau Viral di Twitter, Ini Reaksi Warga Netizen Terkait LPDP
- Viral, Netizen Ini Kesal Usai Ikuti Seleksi Wawancara Beasiswa LPDP 2019
- Catat Tanggal-tanggal Penting Terkait Beasiswa LPDP 2019 Tahap II Ini
- Beasiswa LPDP Tahap Kedua Dibuka Hari Ini, Simak Syarat dan Alur Seleksinya
- Penerima Beasiswa LPDP Sudah Tembus 20.255, Hasilnya Kayak Apa Ya?
- Stop Beasiswa LPDP untuk Orang Kaya
- Kebijakan dan Prioritas Beasiswa LPDP Akan Dirombak Besar-besaran
- Housing dan Family Allowance, Masalah Paling Pelik bagi Awardee LPDP
“Masker ini akan dibagikan ke masyarakat dan peserta didik di seluruh Indonesia melalui SMK, Perguruan Tinggi Vokasi, Lembaga Kursus dan Pelatihan, dan Mitra Dunia Usaha dan Dunia Industri,” kata Wikan Sakarinto.
Gerakan ini melibatkan seluruh elemen yang ada di bawah Direktorat Sekolah Menengah Kejuruan. Setiap sekolah yang mengambil peran akan membuat masing- masing minimal 5.000 masker kain yang akan langsung dibagikan kepada warga sekolah dan lingkungan di sekitarnya.
Dirjen Diksi juga menyebutkan, berdasar penyesuaian Surat Keputusan Bersama (SKB) Empat Menteri yang mengatur pelaksanaan pembelajaran di satuan pendidikan di masa pandemi, maka pembelajaran tatap muka diperbolehkan bagi sekolah yang berada di zona kuning dan hijau yang telah memenuhi persyaratan. Sementara, pembelajaran praktik bagi peserta didik SMK/MAK pada zona oranye dan merah sedapat mungkin dilaksanakan dengan pembelajaran jarak jauh. Tetapi, bila diperlukan, pembelajaran praktik di laboratorium, studio, bengkel, dan tempat pembelajaran praktik yang lain, diperbolehkan dengan wajib menerapkan protokol kesehatan.
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.
Leave a Reply