Dubes Mansyur Getol Inisiasi Kerjasama Pendidikan Indonesia-Senegal dan Gambia

Sharing for Empowerment
Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Prof. H. Mohamad Nasir berama Dubes RI Dakar Mansyur Pangeran di Kantor Kemenristekdikti Senayan, Jakarta, Senin, 28/8 (KalderaNews/KBRI Dakar)


JAKARTA, KalderaNews.com – Pertemuan singkat Dubes RI Dakar Mansyur Pangeran dengan Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Prof. H. Mohamad Nasir di kantor Kemenristekdikti Senayan, Jakarta, Senin (28/8) lalu membahas peluang kerja sama pendidikan antara Indonesia dengan Senegal serta negara-negara rangkapan KBRI Dakar lainnya.

Adapun kerjasama yang saat ini sedang dijajaki antara lain kerjasama antar kementerian pendidikan dan universitas serta pemberian beasiswa.

Dubes Mansyur menyampaikan bahwa saat ini Pemerintah Gambia sedang gencar-gencarnya mencari peluang kerja sama dengan negara-negara sahabat untuk membangun kembali negaranya yang baru saja terbebas dari 22 tahun rezim diktator.

Second Secretary, Head of Information, Social and Cultural Affairs KBRI Dakar-Senegal, Dimas Prihadi pada KalderaNews menyampaikan Menristekdikti mengapresiasi upaya Dubes RI dalam upaya meningkatkan kerja sama pendidikan dan riset antara Indonesia-Senegal dan Gambia serta negara-negara yang dirangkapnya. Dalam kaitan ini, Menristekdikti menanggapi positif rencana penjajakan kerja sama antar kementerian, universitas dan penelitian.

Menristekdikti juga menyambut baik rencana kunjungan Menteri Pendidikan Tinggi, Riset, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Gambia Dr. Badara A. Joof ke Indonesia dan akan meminta para jajarannya untuk bekerja sama dengan KBRI Dakar guna mengatur kunjungan tersebut. (FA)
 
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*