Arek-arek Suroboyo, Beasiswa Generasi Emas Kembali Dibuka

Sharing for Empowerment


SURABAYA, KalderaNews.com – Sebanyak 200 Beasiswa Generasi Emas yang dikeluarkan Dinas Pendidikan Kota Surabaya kembali dibuka bagi siswa-siswi Surabaya yang berprestasi dari kalangan keluarga tidak mampu.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya, Ikhsan mengatakan setiap siswa dapat mengajukan untuk memperoleh beasiswa. Caranya cukup mudah. Mereka harus terlebih dahulu diterima atau dinyatakan lolos Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMPTN) dari delapan PN yang telah bekerjasama dengan Pemkot Surabaya.

Kedelapan tersebut adalah Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya, Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS), Universitas Airlangga (UNAIR), Universitas Negeri Surabaya (UNESA), Universitas Islam Negeri Surabaya (UINSA), Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya (PPNS), Politeknik Kesehatan (Poltekes) Kemenkes dan Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jatim.

Mereka yang ingin mengajukan beasiswa ini tidak boleh sudah menerima beasiswa lain seperti bidik misi ataupun beasiswa jenis lainnya.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*