JAKARTA, KalderaNews.com – Politeknik Keuangan Negara STAN telah membuka pendaftaran. Bagi kamu yang tertarik masuk STAN segera mendaftarkan diri. Setelah terdaftar, kamu akan mengikuti serangkaian tahapan seleksi. Nah, berikut tiga hal yang perlu diperhatikan saat mendaftarkan diri ke STAN:
Pilih Jurusan yang Tepat
Ada banyak jurusan yang bisa kamu pilih. Jadi, kamu mesti memilih dengan tepat. Diskusikan dengan orangtua, guru, teman, atau kakak kelas yang sedang belajar di STAN.
BACA JUGA:
- Catat! Ini Tips Persiapan Hadapi Seleksi Sekolah Kedinasan
- Simak 6 Tips Persiapkan Diri Hadapi UTBK
- Tips Manajemen Waktu Mengerjakan Soal UTBK
Persiapkan Semua Syarat
Untuk mendaftar STAN, kamu mesti mempersiapkan aneka persyaratan. Kamu mesti terus update persyaratan yang diperlukan untuk mendaftar. Semua persyaratan itu bisa diakses di laman resmi STAN.
Tahapan Seleksi
Setelah semua persyaratan terpenuhi, dan kamu telah terdaftar sebagai peserta seleksi, maka kamu mesti mempersiapkan diri mengikuti rangkaian seleksi. Paling tidak ada tiga tahap seleksi, yakni ujian tertulis, tes kesehatan, dan wawancara. Maka, kamu harus siap menghadapi seluruh tahapan seleksi itu. Belajar menjadi hal yang penting. Selain itu, kamu juga perlu menjaga kebugaran badan.
Nah, itulah tiga langkah untuk mempersiapkan diri menghadapi rangkaian seleksi masuk STAN. Semoga berhasil! (yp)
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat, dan teman-temanmu
Leave a Reply