Tim Universitas Pasundan Sapu Bersih Juara Gokart Seri 1 dan 2 Eshark Rok Cup 2021

Pembalap Kart Team Himpunan Mahasiswa Mesin (HMM) Unpas, M. Iqbal Tawakal dan Imam M. Shayid.
Pembalap Kart Team Himpunan Mahasiswa Mesin (HMM) Unpas, M. Iqbal Tawakal dan Imam M. Shayid (KalderaNews.com/Dok. Unpas)
Sharing for Empowerment

BANDUNG, KalderaNews.com – Tim gokart asal Fakultas Teknik Universitas Pasundan meraih prestasi gemilang di berbagai kejuaraan gokart tingkat nasional. Tiap tahunnya, tim bernama Kart Team Himpunan Mahasiswa Mesin (HMM) Unpas ini konsisten menduduki podium dan memboyong piala di ajang gokart bergengsi.

Terbaru, dua pembalap Kart Team HMM Unpas berhasil menyapu bersih gelar juara umum Seri 1 dan 2 Eshark Rok Cup 2021 yang diselenggarakan di Sentul International Karting Circuit, Bogor.

BACA JUGA:

Pada kelas Shifter 150, posisi pertama direbut M. Iqbal Tawakal, sedangkan Shifter Universitas ditempati Imam Muhammad Syahid. Prestasi dan performa apik keduanya tentu tidak lepas dari persiapan serta penyusunan strategi yang matang.

Bagi Iqbal maupun Imam, selain kesiapan fisik, skill, dan pengetahuan, hal penting lainnya yaitu menjaga konsistensi dan menghindari kesalahan yang dapat berakibat pada berkurangnya perolehan poin.

“Secara pribadi, kita harus tetap optimis meskipun bersaing dengan tim profesional. Sebisa mungkin menekan kesalahan fatal yang bisa membuat perolehan poin menjadi anjlok. Perolehan poin harus stabil, jangan sampai anjlok karena akan berimbas di akhir seri,” kata Iqbal.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*