Hai Mahasiswa, Inilah 7 Kompetisi Mahasiswa Tingkat Nasional Terpopuler yang Dapat Diikuti

Ilustrasi: Mahasiswa di sebuah kampus. (KalderaNews.com/Ist.)
Ilustrasi: Mahasiswa di sebuah kampus. (KalderaNews.com/Ist.)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Menjadi mahasiswa merupakan kesempatan untuk mengembangkan diri dengan berprestasi. Meraih prestasi melalui kompetisi akan membuat kita sebagai mahasiswa mempunyai mental yang kuat bertanding secara sportif.

Kesempatan mengikuti lomba dapat meningkatkan keterampilan dan belajara lebih percaya diri. Selan itu, berkompetisi dengan mahasiswa dari daerah lain dapat memperluas relasi, dan mendapatkan kesempatan untuk bepergian ke luar kota.

BACA JUGA:

Makin tinggi level kompetisi yang dapat diikuti mahasiswa makin memberikan kesempatan diri untuk berkembang. Inilah tujuh kompetisi mahasiswa tingkat nasional terpopuler yang dapat diikuti.

Program Kreativitas Mahasiswa (PKM)

Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) merupakan kompetisi tahunan yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia.

PKM sudah ada sejak tahun 1997, yang waktu itu bernama Program Karya Alternatif. Pada tahun 2001, program tersebut berganti menjadi Program Kreativitas Mahasiswa. PKM ini memiliki delapan beberapa jenis kegiatan.

ON-MIPA PT

ON-MIPA PT merupakan singkatan Olimpiade Nasional Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Perguruan Tinggi. ON-MIPA PT merupakan kompetisi yang diselenggarakan oleh DIKTI untuk meningkatkan prestasi mahasiswa dalam bidang akademik, khususnya dalam bidang studi Matematikan dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA)

ON-MIPA PT merupakan ajangn tahunan yang telah diadakan sejak tahun 2009. Penyelenggaraan kompetisi ini dilaksanakan secara bertahap, mulai dari tahap pertama di tingkat universitas kemudian diikutsertakan ke tahap kedua yaitu tingkat regional.

Mawapres

Mawapres (Mahasiswa Berprestasi) adalah ajang kompetisi untuk mahasiswa program sarjana dan diploma yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pendidian Tinggi (DIKTI) setiap tahunnya. Kompetisi merupakan salah satu kompetisi yang ditunggu oleh mahasiswa yang aktif dan tertarik berkompetisi sebagai ajang pembutian menjadi mahasiswa terbaik mulai dari tingkat jurusan, fakultas, perguruan tinggi hingga tingkat nasional. Ajang ini telah dimulai sejak tahun 1986.

Kompetisi Bisnis Mahasiswa Indonesia (KBMI)

Kompetisi ini merupakan kompetisi bisnis untuk mahasiwa se-Indonesia yang diselenggarakan sejak tahun 2017. Kategori usaha yang dapat diajukan pada program KBMI antara lain: makanan dan minuman, jasa perdagangan, industri kreatif, produksi atau budidaya, dan teknologi terapan. Program KBMI ini diharapkan dapat membuka peluang bisnis mahasiswa dan menghasilkan karya kreatif dan inovatif.

Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI)

KDMI diadakan sejak tahun 2018 oleh Direktorat Jenderal Pembelajaran Kemahasiswaan (Ditjen Belmawa).Kompetisi ini diperuntukkan bagi kamu yang suka berargumentasi dan berpikir kritis, kamu dapat mengasah kemampuanmu lebih jauh lagi dengan mengikuti KDMI. Kompetisi debat ini menggunakan Asian Parliamentary Debate System.

National University Debating Championship (NUDC)

NUDC merupakan kompetisi debat dalam bahasa Inggris yang membahas isu-isu lokal, nasional dan internasional. Kompetisi ini diselenggarakan sejak tahun 2008 Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Ditjen Belmawa Kemenristekdikti).

Dimulai pada tahun 2018, NUDC menambahkan 2 kategori lomba non-debate yaitu public speaking dan essay writing. Peserta terbaik dari kompetisi ini memiliki kesempatan dikirimkan ke tingkat internasioanl di World University Debating Championship (WUDC).

Pomnas

Pomnas adalah singkatan dari Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional. Kompetisi olahraga ini dilaksanakan setiap dua tahun sekali oleh Badan Pembina Olahraga Mahasiswa (Bapomi) secara multi-event. Pomnas pertama kali ini diselenggarakan pada tahun 1990 di Yogyakarta. Para atlet peserta merupakan mahasiswa aktif baik program diploma maupun sarjana.

Itulah tujuh kompetisi mahasiswa tingkat nasional  yang bisa kamu ikuti. Banyak manfaat mengikuti kompetisi mahasiswa tingkat nasional di atas. Ikut kompetisi mahasiswa akan membuat kita mempunyai karakter yang makin tangguh.

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*