JAKARTA, KalderaNews.com – Selain keren, kuliah di luar negeri akan memberikan beragam pengalaman hidup berharga buat kita. Namun, memilih negara tujuan untuk melanjutkan pendidikan memang kerap membingungkan. Belum lagi bila kita harus memilih banyak universitas yang sesuai dengan minat. Lumayan membingungkan, kan?
Inilah 10 negara terbaik rekomendasi untuk melanjutkan kuliah. Check it out!
BACA JUGA:
- 7 Tip Penting Persiapan Kuliah di Luar Negeri, Cekidot Guys!
- Antara Menikah Atau Lanjut Kuliah? Ini Konsekuensi yang Harus Kamu Tahu
- Magang di Luar Negeri? Simak 4 Manfaatnya Berikut Ini
Amerika Serikat
Amerika Serikat merupakan negara yang sangat ideal bila kamu ingin kuliah di luar negeri. Mulai dari Massachusetts Institute of Technology (MIT), Stanford University (US), dan Harvard University (US), tiga kampus terbaik dunia ini berada di Amerika Serikat.
Inggris
Inggris memiliki universitas top dunia yang tidak kalah menariknya dengan Amerika Serikat. Contohnya University of Cambridge (UK), University of Oxford (UK), dan University College London (UK). Tiga universitas terbaik Inggris ini termasuk ke dalam peringkat 10 universitas terbaik di dunia.
Swiss
Swiss merupakan negara yang terkenal dengan sistem pendidikan yang menjadi salah satu terbaik di dunia. Hal ini karena terdapat dua universitas yang masuk dalam top world ranking, yaitu ETH Zurich – Swiss Federal Institute of Technology dan Ecole Polytechnique Federale de Lausanne.
Singapura
Singapura merupakan salah satu negara terbaik, tidak hanya di kawasan Asia Tenggara saja, melainkan juga di dunia. Hal ini karena Singapura terkenal dengan sistem pendidikan yang bagus. Nanyang Technological University (Singapore) dan National University of Singapore adalah universitas top di negara tetangga kita yang peringkatnya tidak kalah tinggi dengan universitas di Eropa dan Amerika.
Australia
Australia merupakan salah satu negara dengan kampus terbaik di dunia. Universitas-universitas kebanggaan Australia yang bisa kita jadikan pilihan studi antara lain The Australian National University (ANU), The University of Melbourne, dan The University of Sydney yang berada di peringkat atas dunia.
China
Tidak hanya terkenal dengan teknologinya, pendidikan merupakan salah satu keunggulan dari negara ini. Pasalnya di China terdapat salah satu universitas terbaik di China yakni Tsinghua University (China).
Hong Kong
The University of HongKong (Hong Kong) dan The Hong Kong University of Science anda Technology merupakan salah dua di antara universitas-universitas terbaik di Hong Kong dan dunia.
Jepang
Negara yang identik dengan kemajuan teknologi dan kekayaan budayanya ini ternyata memiliki sistem pendidikan terbaik pula di dunia. Hal ini terbukti dari masuknya salah satu universitas terbaik di Jepang, yaitu The University of Tokyo ke dalam peringkat atas dunia.
Kanada
Kanada merupakan negara yang dekat dengan Amerika Serikat. Oleh kerena itu, sistem pendidikan yang diterapkan pun tidak jauh berbeda dengan negara adidaya tersebut. Salah satu universitas terbaik di Kanada adalah Universitas of Toronto.
Korea Selatan
Seoul National University (South Korea) dan KAIST – Korea Advanced Institute of Science & Technology (South Korea) menjadi salah dua universitas terbaik di dunia yang dapat kamu jadikan incaran untuk tempat kuliah.
Sepuluh negara terbaik dengan kampus-kampus keren tersebut di atas dapat kamu jadikan idaman untuk kuliah di luar negeri. Sudah tentukan kampu dan negara tujuan, Gengs?
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat, dan teman-temanmu
Leave a Reply