Menkominfo Duduk Bersama Mahasiswa Bicara Seputar Metaverse dalam DEWG Indonesia 2021

Menkominfo Jhonny. G Plate (Ist)
Menkominfo Jhonny. G Plate (Ist)
Sharing for Empowerment

YOGYAKARTA, KalderaNews.com – Menkominfo, Jhonny G. Plate, baru-baru ini mengajak para generasi muda khususnya mahasiswa untuk berbincang-bincang seputar metaverse di Graha Sabha Pramana, UGM Yogyakarta, Rabu, 18 Mei 2022.

Hal tersebut disampaikan oleh pihak Kemenfominfo melalui laman Instagram resminya @kemenkominfo pada Rabu, 18 Mei 2022 dan dikutip oleh KalderaNews.com pada Kamis, 19 Mei 2022.

Menkominfo akan mengajak para mahasiswa bicara mengenai akselerasi literasi digital dalam sebuah forum yakni Digital Expert Talks bersama para narasumber lainnya seperti Dirjen APTIKA (Aplikasi Informatika), Semuel Abrijani Pangerapan.

BACA JUGA:

Dimana APTIKA ini merupakan representasi dari Center of Digital Society (CfDS), Meta dan K&K Advocates.

Dalam sambutannya pada rangkaian acara DEWG Indonesia 2021, menyoal Digital Expert Talks tersebut Menkominfo megatakan bahwa gambaran masa depan bukan hanya milik furulog, namun kita semua yang mempunyai mimpi.

“Saat ini, kita tengah menjalani masa peradaban yang oleh para pemikir terdahulu hanya dianggap sebatas mimpi,” kata Menkominfo pada kesempatan tersebut.

Menurut Menkominfo, saat ini negara kita tidak tertinggal dengan negara lain dalam hal mengadopsi teknologi.

Dari catatan Kemenfominfo juga dikatakan bahwa ada sebanyak 4,6 juta potensi lapanagn kerja pada thun 2030 bila kita mengimplementasikan jaringan 5G.

Nah, teknologi yang sangat berkembang saat ini adalah metaverse, yang nantinya akan menjadi salah satu bentuk kreasi ide from the scratch dalam The Age of Creation ini.

The Age of Creation yang dimaksudkan oleh Menkominfo yakni para generasi muda apalagi mahasiswa penuh semangat akan hal-hal baru termasuk teknologi kekininian, seperti metaverse.

Lebih lanjut, dikatakan juga pada acar tersebuu bahwa metaverse saat ini makin menunjukkan signifikasi di dunia, dan kabar baiknya adalah di Indonesia sudah ada dan jumlahnya ada beberapa yang mengembangkan teknologi metaverse.

Jadi, pengembangan dan kesiapan ekosistemnya (metaverse) terus didorong pemerintah dalam hal ini Kemenkominfo dan pihak swasta.

*Jika artikel ini bermanfaat, silakan dishare kepada saudara, sahabat dan teman-temanmu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*