
JAKARTA, Kalderanews.com – Namanya Dimas Wiradinata, mahasiswa Fakutas Hukum Universitas Esa Unggul (UEU) meraih medali perak pada ajang Indonesia Sambo Series 2.
Acara yang bertempat di Gelanggang Olahraga Padjajaran Bandung itu telah dilaksanakan pada 11 hingga 12 Juni 2022, lalu.
Dikutip dari situs resmi UEU, Dimas mengatakan dirinya sangat bersyukur dapat meraih medali perak di ajang tersebut, terlebih ajang ini diikuti oleh mahasiswa dari seluruh Indonesia, dalam ajang ini juga diikuti oleh banyak pecinta sambo di Indonesia.
BACA JUGA:
“Bersyukur sekali dapat meraih medali perak di sambo ini, ini merupakan momentum saya agar mampu berprestasi di berbagai ajang untuk Universitas Esa Unggul,” ucapnya.
Mahasiswa FH UEU itu menerangkan latihan yang dijalani untuk persiapan ajang ini dilakukan dengan maksimal, dirinya pun harus dapat mengatur waktu antara akademik dengan latihan sambo.
Dimas yang notabenenya merupakan atlet MMA, tidak merasa kesulitan untuk membag waktu, karena manajemen waktu antara latihan dan kuliah dapat dilakukan dengan baik.
“Meskipun harus berjibaku dengan waktu yang sering bentrok, tapi saya selalu yakin dan konsisten dapat membagi waktu keduanya, yang terpenting kita melakukan ini semaksimal mungkin,” imbuhnya.
Dimas berharap prestasi yang didapatkan olehnya ini mampu membawa nama harum Universitas Esa Unggul baik di dunia sambo maupun di bidang akademik lainnya.
“Mudah-mudahan prestasi yang saya dapatkan tidak berhenti sampai di sini saja, saya ingin meraih juara baik skala nasional maupun internasional dan terpenting prestasi saya ini dapat menjadi inspirasi mahasiswa lainnya untuk mengejar prestasi,” tutupnya.
*Jika artikel ini bermanfaat, silakan dishare kepada saudara, sahabat dan teman-temanmu.
Leave a Reply