
BANDUNG, KalderaNews.com – Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Jabar, Atalia Praratya menegaskan kompetensi guru PAUD harus terus ditingkatkan supaya bisa menghadapi tuntutan zaman.
“Kita enggak bisa mengandalkan guru yang jalan di tempat, tapi yang mampu menghadapi perkembangan zaman,” tuturnya di Bandung Rabu, 7 September 2022.
BACA JUGA:
- Geger, ‘Surat Sakti’ Anggota DPRD Kota Bandung dalam PPDB 2022, KPAI pun Mengambil Sikap
- Keren! Disdik Jabar Dukung Karya Anak SMK Supaya Mampu Bersaing dengan Dunia Industri
- Serius Kembangkan Ilmu Sains, Disdik Kota Bekasi Gandeng PPPPTK IPA
Selain itu, pada usia emas anak, fokus pendidikan tidak hanya pada akademis, tapi juga akhlak dan karakter.
“Bukan tentang matematika atau berbicara dengan baik, tapi juga (belajar tentang) akhlak dan mampu mengolah emosi. Bukan hanya skill, tapi juga harus punya soft skill,” ujarnya.
Ia beralasan itu akan menjadi bekal anak ketika nanti bersentuhan dengan lingkungan sosialnya.
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu
Leave a Reply