
BANDUNG, KalderaNews.com – Prof. Tri Basuki Joewono Ph.D. ditetapkan sebagai Rektor Terseleksi Universitas Katolik Parahyangan (Unpar) Masa Bakti 2023-2027.
Hal itu tertuang dalam Surat Keputusan Pengurus Yayasan Universitas Katolik Parahyangan Nomor 5 Tahun 2023 tentang Hasil Penyeleksian Rektor Universitas Katolik Parahyangan Masa Bakti 2023-2027.
Panitia Proses Seleksi Rektor Universitas Katolik Parahyangan mengumumkan rector baru Unpar di Selasar Multifungsi Pusat Pembelajaran Arntz-Geise, akhir pekan lalu.
BACA JUGA:
- Kikis Intoleransi dan Degradasi Moral, PMMBN Jabar Kolaborasi dengan UNPAR Terkait Moderasi Beragama
- Taklukkan UI, Unair dan UPH, Unpar Wakili Indonesia di “Piala Dunia Hukum” di Washington DC pada 8-15 April 2023
- Rayakan Dies Natalis ke-68, Unpar Ditantang Bisa Bertransformasi Menuju Tataran Global
“Keputusan ini berlaku sejak ditetapkan hingga yang bersangkutan diangkat dan dilantik sebagai Rektor Universitas Katolik Parahyangan Masa Bakti 2023-2027,” demikian keputusan tersebut dibacakan dan telah ditetapkan per 30 Maret 2023.
Sebelumnya, Panitia Proses Seleksi Rektor telah membuka pendaftaran sejak 27 Oktober 2022 hingga 30 November 2022.
Prof. Tri Basuki Joewono, Ph.D. adalah Guru Besar Teknik Sipil Unpar. Gelar guru besarnya baru dikukuhkan pada pertengahan tahun 2022.
Profesor Tri Basuki menempuh pendidikan S1 dan S2 di Unpar. Sementara, gelar doktoralnya diraih di Saitama University, Jepang.
Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com
Leave a Reply