
TAMPERE, KalderaNews.com – Dalam rangka merayakan HUT ke-78 Republik Indonesia, komunitas Indonesia yang tergabung dalam Tampereen Suomi-Indonesia-yhdistys ry (TSIY) atau Asosiasi Finlandia-Indonesia Tampere mengadakan acara Indonesia Day.
Indonesia Day di Pusat Kebudayaan Laikunlava, Kota Tampere, Finlandia pada 20 Agustus 2023 dimulai dengan pidato dari Duta Besar RI di Helsinki, Ratu Silvy Gayatri dan diikuti oleh pemotongan tumpeng.
Dalam pidatonya, Dubes Silvy menyampaikan apresiasinya kepada komunitas Indonesia di Tampere yang telah aktif menginisiasi acara ini dengan melibatkan partisipasi dari masyarakat setempat sehingga dapat lebih mendekatkan warga Finlandia pada pemahaman tentang Indonesia.
BACA JUGA:
- Masyarakat Finlandia Terkesima Kelezatan Rendang Hingga Dendeng
- Finlandia, Negara Paling Bahagia di Dunia 2023, Indonesia Urutan Berapa
- Inilah Kunci Belajar Siswa Finlandia, Bisa Pintar Tanpa PR
Di seberang panggung, berjejer berbagai penjual makanan yang menyajikan beragam hidangan khas Indonesia, seperti nasi goreng kambing, nasi padang, mi goreng, sate ayam, iga bakar, sate padang, bakso, serta berbagai jenis gorengan dan hidangan penutup.
Di area yang sama, terdapat juga stan Waroeng Kopi yang menyajikan beragam jenis kopi asli Indonesia, seperti Americano, Cappuccino, Latte, dan lainnya.
Selain itu, stan KBRI juga ikut memeriahkan acara Indonesia Day dengan memberikan informasi mengenai Indonesia kepada masyarakat setempat.
Ada Pertunjukan Seni
Acara yang diadakan di ruang publik ini berhasil menarik perhatian warga Tampere untuk bersama-sama menikmati pertunjukan seni dan budaya khas Indonesia, termasuk tarian Nusantara dan musik live dengan lagu-lagu Indonesia.
Pada kesempatan tersebut, Tim PPLN Helsinki juga turut hadir untuk memberikan sosialisasi mengenai Pemilu 2024 kepada warga Indonesia di Tampere.
Semarak acara semakin bertambah dengan diadakannya lomba makan kerupuk dan lomba membawa kelereng yang diikuti oleh WNI maupun warga lokal, baik dalam kategori anak-anak maupun dewasa.
Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com
Leave a Reply