Mahasiswa Baru Wajib Tahu, Masa Pengenalan Kampus Maksimal 6 Hari, Cek Panduannya

Mahasiswa Baru
Mahasiswa Baru (KalderaNews/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Ditjen Diktiristek telah mengeluarkan panduan untuk masa pengenalan kampus bagi mahasiswa baru. Kamu wajib tahu nih!

Panduan ini berupa buku Program Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PPKMB) 2024.

Demikian disampaikan Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan Ditjen Diktiristek, Sri Suning Kusumawardani.

BACA JUGA:

Pinjol dan kesehatan mental

Di buku ini, kampus diberikan panduan terkait apa yang harus dilakukan pada masa pengenalan kehidupan kampus bagi mahasiswa baru.

“Kami hanya memuat kerangkanya saja. Nanti perguruan tinggi tentu akan menyesuaikannya sesuai kebutuhan masing-masing,” kata Sri Suning.

Selain itu, kampus pun diminta memberikan pembekalan di awal untuk mahasiswa baru mengenai literasi keuangan, kesehatan mental, perkembangan teknologi, hingga cara berfikir kritis.

Bahasan ini menjadi penting mengingat banyak isu terkait yang kerap “mengancam” mahasiswa, mulai pinjaman online (pinjol) hingga kesehatan mental.

Hanya 2 sampai 6 hari

“Kita melihat gejala-gejala ini. Jadi butuh kita kenalkan juga, butuh kita antisipasi, terutama pada mahasiswa baru,” tegasnya.

Tidak hanya itu, panduan tersebut juga membahas waktu masa pengenalan mahasiswa baru.

Dalam PPKMB 2024, dicantumkan masa pengenalan mahasiswa baru adalah 2 sampai 6 hari.

“Di buku panduan itu juga kerangka waktu pelaksanaan kita highlight, yaitu dari 2 sampai 6 hari, dari pukul 7 pagi sampai 16.30 sore,” papar Sri Suning.

Waktu tersebut dibuat sebagai panduan agar pelaksanaannya tidak disalahgunakan untuk aktivitas yang tidak diinginkan.

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*