7 Kampus Swasta Terbaik di Indonesia Berdasarkan THE WUR 2025, Nomor Satu PTS Mana, Nih?

Mahasiswa Politeknik Sahid Jakarta (dok,kampus)
Mahasiswa Politeknik Sahid Jakarta (dok,kampus)
Sharing for Empowerment

JAKARTA,KalderaNews.com – Yuk, cek di sini kampus swasta terbaik di Indonesia berdasarkan THE WUR 2025. Apakah salah satunya ada nama kampusmu?

Times Higher Education World University Ranking (THE WUR) 2025 telah merilis tujuh perguruan tinggi swasta (PTS) yang berhasil masuk dalam daftar universitas dengan peringkat dunia terbaik pada Rabu, 9 Oktober 2024.

THE WUR 2025 memberikan peringkat kepada 2.092 universitas dari 115 negara dan juga wilayah di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

BACA JUGA:

Metodologi yang digunakan oleh THE WUR untuk menyusun peringkat ini melibatkan 157 juta kutipan, 18 juta publikasi penelitian, serta survei terhadap lebih dari 93.000 akademisi global.

Ada 18 indikator yang dipertimbangkan dalam penilaian, yang dikelompokkan ke dalam lima aspek utama, yaitu pengajaran, lingkungan penelitian, kualitas penelitian, keterlibatan industri, dan pandangan internasional.

Sementara itu, Universitas Oxford masih menjadi kampus dengan posisi teratas tingkat global, mempertahankan gelar sebagai universitas terbaik di dunia selama sembilan tahun berturut-turut.

Kemudian negara Cina semakin mendekati jajaran 10 besar karena pengaruh penelitiannya yang meningkat. Untuk, Australia sendiri justru mengalami penurunan reputasi dan pandangan internasional.

Adapun negara Brasil, Arab Saudi, dan Uni Emirat Arab berhasil masuk ke dalam daftar 200 universitas terbaik, yang menandakan kemajuan negara-negara berkembang dalam pendidikan tinggi. Lalu, PTS mana yang terbaik berdasarkan THE WUR 2025?

Kampus swasta terbaik di Indonesia berdasarkan THE WUR 2025

  1. Universitas Bina Nusantara (BINUS University), peringkat dunia: 1201-1500
  2. Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), peringkat dunia: 1201-1500
  3. Universitas Islam Indonesia (UII), peringkat dunia: 1501+
  4. Telkom University, peringkat dunia: 1501+
  5. Universitas Ahmad Dahlan (UAD), peringkat dunia: 1501+
  6. Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), peringkat dunia: 1501
  7. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), peringkat dunia: 1501+

Dari t PTS atau kampus swasta terbaik di Indonesia berdasarkan THE WUR 2025, apakah salah satunya ada nama kampusmu atau kampus impianmu?

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*