
JAKARTA, KalderaNews.com- Kamilia Mufidah, siswi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 4 Jakarta, berhasil meraih penghargaan Outstanding Cambridge Learner Awards 2025.
Ia meraih penghargaan dalam kategori High Achievement untuk mata pelajaran Sosiologi.
Prestasi ini menandai keberhasilan ketiga bagi MAN 4 Jakarta dalam ajang penghargaan yang diselenggarakan oleh Cambridge Assessment International Education.
Sebelumnya, siswa dari MAN 4 Jakarta juga pernah memperoleh penghargaan serupa di bidang lain.
Kamilia sendiri berhasil mengungguli peserta dari berbagai sekolah di Indonesia.
BACA JUGA:
- Biarawati Katolik, Suster Colleta, Lulus PPG dari Kampus Muhammadiyah
- Raih Best Business Case di OSN SMA/MA Bidang Ekonomi 2024, Cekidot Perjuangan dan Pesan Maria Marianty Jimpista Kogeya
- Robotika Bukan Sekadar Hobi, SMA Tarakanita Cetak Generasi Juara Berkat Pendidikan Berkualitas
Keberhasilan ini menunjukkan kemampuannya dalam memahami serta menganalisis ilmu sosial.
Selain itu, apa yang dicapai Kamilia juga membuktikan bahwa Program Cambridge MAN 4 Jakarta mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional.
Kepala sekolah bangga atas prestasi muridnya
Kepala MAN 4 Jakarta, Wido Prayoga, menyampaikan rasa bangga atas pencapaian tersebut dan mengatakan bahwa penghargaan ini menjadi bukti kerja keras siswa dan guru.
“Kami sangat bersyukur dan bangga atas prestasi yang diraih oleh Kamilia. Ini adalah bukti bahwa kerja keras siswa dan bimbingan guru dapat menghasilkan prestasi luar biasa. Semoga pencapaian ini menjadi motivasi bagi siswa lain untuk terus berusaha dan berprestasi,”
Sementara itu, Kamilia Mufidah mengungkapkan rasa syukur atas penghargaan yang diterimanya. Ia juga menyampaikan terima kasih kepada para guru, keluarga, serta teman-teman yang selalu memberikan dukungan.
“Semoga pencapaian ini bisa menginspirasi siswa lainnya,” tutur Kamilia.
Outstanding Cambridge Learner Awards merupakan penghargaan tahunan yang diberikan kepada siswa berprestasi dari berbagai negara.
Penghargaan ini diperuntukkan bagi mereka yang mencatatkan pencapaian akademik tertinggi dalam berbagai mata pelajaran yang diujikan dalam kurikulum Cambridge.
Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com
Leave a Reply