Waspada! BMKG Prediksi Puncak Musim Hujan Lebih Panjang, November 2025 – Februari 2026

Pengendara mengenakan jas hujan. (Ist.)
Pengendara mengenakan jas hujan. (Ist.)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – BMKG beri peringatan terkait prediksi puncak musim hujan di Indonesia yang agak panjang, medio November 2025 sampai Februari 2026.

Demikian dikatakan Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati dalam konferensi pers, akhir pekan lalu.

Berdasarkan pembaruan data zona musim (ZOM) pada akhir Oktober, BMKG mencatat, 43,8 persen wilayah Indonesia atau setara dengan 306 zona musim (ZOM) telah memasuki musim hujan.

BACA JUGA:

Secara umum, periode puncak musim hujan diprediksi dimulai pada November 2025 hingga Februari 2026.

Menariknya, periode ini dinilai berbeda signifikan dari tahun-tahun sebelumnya.

Menurut Dwikorita, puncak musim hujan pada tahun-tahun sebelumnya cenderung lebih singkat, seperti Desember-Januari atau Januari-Februari.

“Jadi ini relatif berbeda signifikan dengan tahun-tahun sebelumnya, puncak musim hujan itu biasanya tidak sepanjang ini,” kata Dwikorita.

Pergeseran puncak hujan di berbagai wilayah

Dwikorita menjelaskan bahwa puncak musim hujan tidak terjadi serentak di seluruh wilayah Indonesia.

Pola umum pergerakan awan akan bergerak dari Barat ke Timur, menyebabkan puncak hujan terjadi secara bertahap:

  • Wilayah Barat: Puncak musim hujan akan diawali di wilayah Indonesia bagian Barat, mulai November 2025.
  • Wilayah Tengah dan Timur: Puncak musim hujan akan terjadi lebih lambat, yakni pada Januari-Februari 2026.

Meskipun periode keseluruhan adalah November-Februari, BMKG memprediksi fase puncak musim hujan utama di sebagian besar wilayah Indonesia akan terjadi pada periode: Desember 2025 hingga Januari 2026.

Beberapa wilayah yang masuk periode puncak ini antara lain:

  1. Sebagian besar Sumatra bagian Barat.
  2. Jawa bagian Barat dan Tengah.
  3. Kalimantan bagian Barat dan Tengah.

Sementara, wilayah yang puncaknya musim hujan lebih lambat, Januari – Februari 2026 adalah:

  1. Jawa bagian Timur.
  2. Bali.
  3. Nusa Tenggara Barat (NTB).
  4. Nusa Tenggara Timur (NTT)

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*