Jenis Teh Terkenal yang Perlu Kamu Tahu: Manfaatnya Luar Biasa

Ilustrasi: Teh, minuman yang dikenal hingga kalangan internasional. (KalderaNews/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Teh yang merupakan minuman popular di seluruh dunia, merupakan jenis minuman yang telah dikonsumsi sejak ratusan tahun lalu. Bahkan di beberapa negara, minum teh merupakan aktifitas yang dianggap sacral. Hal ini menjadikan teh sebagai minuman yang telah terkenal hingga pelosok daerah.

Teh mengandung banyak manfaat bagi tubuh. Manfaatnya berbeda-beda sesuai jenis tehnya. Inilah jenis teh terkenal yang harus kita tahu beserta manfaatnya.

BACA JUGA:

White tea

White tea atau teh putih memiliki rasa alami yang unik dan sedikit manis. teh jenis ini dihasilkan lewat metode pemrosesan yang berbeda dari jenis teh yang lain. Kuncup daun teh yang masih menutup dipetik dan dikeringkan dengan temperatur rendah. Kuncup daun teh tersebut juga tidak melalui proses oksidasi.

Black tea

Black tea atau teh hitam merupakan jenis teh yang mudah ditemui di keseharian kita. Teh ini diproduksi melalui proses oksidasi. Artinya kandungan air yang menguap keluar dari daun teh akanmenyerap lebih banyak oksigen dari udara. Proses ini memberikan rasa yang kuat dan warna cokelat kehitaman di lembar daun teh hitam. Jenis teh ini dapat enurunkan tekanan darah pada penderita hipertensi.

Gree tea

Green tea atau teh hijau juga merupakan jenis teh yang cukup terkenal di Indonesia. Green tea merupakan jenis teh yang tidak melalui proses oksidasi dalam proses pembuatannya. Jika diseduh dengan suhu rendah dan waktu singkat, teh hijau memiliki kadar kafein yang lebih rendah, yakni sekitar 10-30% dari kopi.

Teh hijau bermanfaat menurunkan berat badan dengan cara mengonsumsi empat gelas teh hijau setiap hari selama dua bulan, dapat menurunakn berat badan hingga 2,7 kilogram.

Red tea

Red tea atau roobos tea terbuat dari daun semak-semak Aspalathus linearis, yang mengandung  antioksidan tinggi yakni aspalathin  dan quercetin. Antioksidan yang terkandung di dalam red tea ini dapat membantu menurunkan risik penyakit jantung dan kanker. Teh ini juga dalam memantu mengatur kadar gula darah dan menurunkan resistensi insulin.

Oolong tea

Teh ini terkenal karena memiliki rasa yang pekat dan sangat popular di Cina. Oolong tea biasanya dikonsumsi tanpa tambahan susu atau gula. Minum teh jenis ini dapat menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan risiko penyakit jantung.

Pu-erh tea

Teh ini merupakan teh jenis fermentasi yang dibuat dari wild old tree. Teh ini berasal dari provinsi Yunnan, China. Pu-erh tea membantu menurunkan berat badan serta menurunkan kadar kolesterol.

Chamomile tea

Jenis teh satu ini juga terkenal. Salah satu manfaatnya adalah dapat membantumu tidur lebih baik karena tidak mengandung kafein. Manfaat lain teh chamomile adalah meningkatkan sistem imun, memiliki sifat antiradang, dan mampu menurunkan gejala sindrom pre-menopause.

Teh ini terbuat dari bunga aster dan banyak digunakan sebagai tanaman obat di seluruh penjuru dunia.

Peppermint tea

Sesuai dengan namanya, teh ini terbuat dari daun peppermint atau spearmint. Kandungan mentol atau minta yang terdapat dalam daunnya membantu relaksasi saluran pecernaan dan mengatasi perut kembung.

Hibiscus tea

Teh hibiscus terbuat dari bunga kembang sepatu yang dikeringkan, sehingga berwarna merah tua. Teh yang memiliki rasa tajam dan enak ini sangat baik untuk kesehatan jantung. Teh ini dipercaya dapat membantu menurunkan tekanan dan mencegah obesitas.

Demikian jenis teh yang terkenal beserta dengan manfaatnya bagi kesehatan kita. Jenis teh yang mana yang kamu suka untuk menemani belajarmu?

* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*