Gondol 87 Medali di ASEAN University Games (AUG), Inilah Daftar Lengkap Perguruan Tinggi Pengirim Atlet

Kontingen Indonesia di ASEAN University Games 2022
Kontingen Indonesia di ASEAN University Games 2022 (KalderaNews/Puspresnas)
Sharing for Empowerment

BANGKOK, KalderaNews.com – Kontingen mahasiswa Indonesia berhasil meraih 87 medali dengan rincian 30 medali emas, 28 medali perak, dan 29 medali perunggu dari 10 cabang olahraga (cabor) yang diikuti oleh kontingen Indonesia di hari kedelapan pelaksanaan ajang ASEAN University Games (AUG) di Ubon Ratchathani, Thailand pada 24 Juli-7 Agustus 2022.

AUG merupakan acara olahraga dua tahunan yang melibatkan atlet dari universitas negara-negara anggota ASEAN. Sebanyak 23 cabang olahraga akan dilombakan pada ajang ini. Di ajang AUG tersebut, cabang renang dipertandingkan pada tanggal 26 Juli hingga 30 Juli, dimana mahasiswa Indonesia meraih 10 medali.

Dimulai dengan raihan 2 medali emas yang diboyong oleh mahasiswa LSPR Institute of Communication and Business, Farrel Armandio Tangkas pada nomor 200 meter gaya punggung putra dan mahasiswa Universitas PGRI Mahadewi Indonesia, Pande Made Iron Digjaya pada nomor 200 meter gaya dada putra.

BACA JUGA:

Tak hanya raihan medali emas, empat medali perak juga berhasil diraih oleh mahasiswa Universitas Sampoerna, Nicholas Karel Subagyo pada nomor 400 meter gaya bebas putra, mahasiswa Universitas Negeri Surabaya, Andi Muhammad Nurrizka pada nomor 200 meter gaya dada putra; mahasiswa LSPR Institute of Communication and Business, Azzahra Permatahani pada nomor 200 meter gaya dada putri dan mahasiswa Perbanas Institute, Angel Gabriella Yus pada nomor 50 meter gaya kupu-kupu putri.

Selain itu, empat medali perunggu turut disumbang oleh mahasiswa Universitas Bina Nusantara, Joe Aditya Wijaya Kurniawan pada nomor 50 meter gaya kupu-kupu putra, Prada Hanan Farmadini pada nomor 400 meter gaya bebas putri, Azzahra Permatahani pada nomor 200 meter gaya dada putri, yang keduanya adalah mahasiswa LSPR Institute of Communication and Business, dan yang terakhir adalah mahasiswa Universitas Nusantara PGRI Kediri, Nurita Monica Sari pada nomor 200 meter gaya dada putri.

Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Pusat Prestasi Nasional, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Asep Sukmayadi menyampaikan apresiasi kepada atlet, pelatih, dan seluruh pihak yang sudah turut berperan aktif mulai dari persiapan hingga bergulirnya kompetisi.

“Perolehan sepuluh medali cabang renang ini menjadi awal yang positif. Para atlet menunjukkan yang terbaik dalam perhelatan olahraga internasional yang telah dua tahun tertunda penyelenggaraannya. Semoga perolehan ini dapat menjadi pembuka yang baik untuk cabang olahraga lainnya,” ujar Asep Sukmayadi di Jakarta pada Minggu, 31 Juli 2022.

Selain cabor renang, Kontingen Indonesia turut menyumbang berbagai medali seperti pada cabor atletik, badminton, panahan, dan panjat tebing.

Sebanyak 10 cabor akan diikuti oleh atlet Indonesia seperti, cabor atletik, renang, badminton, panahan, panjat tebing, pencak silat, karate, taekwondo, wushu, dan petanque. Para atlet juga dibantu oleh 7 International Technical Officer (ITO), dan 32 Officials.

Berikut ini 51 perguruan tinggi yang mengirimkan perwakilan atlet di ajang ASEAN University Games (AUG):

  1. Akademi Olahraga Prestasi Nasional (1 atlet)
  2. IKIP Budi Utomo Malang (1 atlet)
  3. Institut Bisnis dan Informatika Kesatuan (1 atlet)
  4. Institut Bisnis dan Multimedia Asmi (1 atlet)
  5. Institut Ilmu Sosial dan Manajemen STIAMI (1 atlet)
  6. LSPR Institute of Communication and Business (3 atlet)
  7. Perbanas Institute (2 atlet)
  8. Politeknik Negeri Jakarta (1 atlet)
  9. Politeknik Negeri Padang (1 atlet)
  10. Sekolah Tinggi Agama Islam Al-Ma’Arif Way Kanan (1 atlet)
  11. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Makassar Bongaya (1 atlet)
  12. STIE Eka Prasetya (1 atlet)
  13. STKIP Kusuma Negara Jakarta (1 atlet)
  14. STKIP Pasundan (1 atlet)
  15. Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda (1 atlet)
  16. Universitas 17 Agustus 1945 Semarang (1 atlet)
  17. Universitas Airlangga (1 atlet)
  18. Universitas Bhayangkara Jaya (2 atlet)
  19. Universitas Bina Nusantara (4 atlet)
  20. Universitas Budi Luhur (1 atlet)
  21. Universitas Dian Nuswantoro (2 atlet)
  22. Universitas Diponegoro (2 atlet)
  23. Universitas Dr. Soetomo (1 atlet)
  24. Universitas Esa Unggul (1 atlet)
  25. Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau (1 atlet)
  26. Universitas Kristen Indonesia (1 atlet)
  27. Universitas Lampung (1 atlet)
  28. Universitas Mercu Buana (2 atlet)
  29. Universitas Muhammadiyah Surabaya (3 atlet)
  30. Universitas Negeri Jakarta (9 atlet)
  31. Universitas Negeri Makassar (1 atlet)
  32. Universitas Negeri Semarang (4 atlet)
  33. Universitas Negeri Surabaya (12 atlet)
  34. Universitas Negeri Yogyakarta (2 atlet)
  35. Universitas Nusantara PGRI Kediri (1 atlet)
  36. Universitas Padjadjaran (1 atlet)
  37. Universitas Pelita Harapan (1 atlet)
  38. Universitas Pendidikan Indonesia (3 atlet)
  39. Universitas Pendidikan Mandalika (1 atlet)
  40. Universitas PGRI Mahadewa Indonesia (2 atlet)
  41. Universitas PGRI Palembang (1 atlet)
  42. Universitas Prima Indonesia (1 atlet)
  43. Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) (4 atlet)
  44. Universitas Sampoerna (1 atlet)
  45. Universitas Sebelas Maret (1 atlet)
  46. Universitas Semarang (1 atlet)
  47. Universitas Sumatera Utara (1 atlet)
  48. Universitas Surabaya (1 atlet)
  49. Universitas Surakarta (1 atlet)
  50. Universitas Trisakti (8 atlet)
  51. Universitas Warmadewa (1 atlet)

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*