Untirta-Universitas Bremen di Jerman Kolaborasi Modul Pembelajaran

Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta). (Dok.Untirta)
Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta). (Dok.Untirta)
Sharing for Empowerment

BERLIN, KalderaNews.com – Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) bekerja sama dalam proyek Promoting Relevant Education in Science for Sustainibility (PRESS) bersama Universitas Bremen dengan sumber pendanaan dari European Union Erasmus Plus bersma Universitas Negeri Malang.

”Kerja sama yang terjalin antara Untirta dengan Universitas Bremen ini perlu dijaga agar tetap terus menghasilkan manfaat untuk tahun-tahun ke depan,” ujar Ardi Marwan, Atdikbud KBRI di Berlin.

Adapun tujuan dari proyek PRESS ini ialah merancang sebuah modul pembelajaran atau kursus yang berorientasi pada pengembangan berkelanjutan.

BACA JUGA:

Rektor Untirta, Fatah Sulaiman menegaskan modul pembelajaran tersebut diharapkan dapat memberikan bekal kepada calon guru tentang wawasan pengembangan berkelanjutan yang kelak akan diimplementasikan kepada siswa-siswa di tingkat sekolah.

”Nantinya, modul tersebut akan digunakan di kampus-kampus yang memiliki Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan dan calon guru di bidang sains,” terangnya.

Lebih lanjut, Fatah menyampaikan bahwa harapan kedepannya modul yang dihasilkan dari proyek PRESS ini akan diimplementasikan secara nasional dan siswa-siswa dapat memiliki wawasan tentang lingkungan.

“Saya berharap, hasil akhir dari modul ini para siswa dapat memiliki wawasan tentang lingkungan. Sehingga mereka dapat menjaga dan mencegah kerusakan lingkungan yang kondisinya sudah semakin memprihatinkan,” ujar Fatah.

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*