Bagaimana Cara Memahami Emosi Anak? Coba Simak Caranya di Sini!

Liburan anak identik dengan dengan bermain gadget
Liburan anak identik dengan dengan bermain gadget (KalderaNews/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Sama seperti orang dewasa, anak juga memiliki emosi yang harus dikenali. Namun, bagaimana cara memahami emosi anak? Coba simak tipnya di sini!

Anak-anak mengalami berbagai emosi seperti kebahagiaan, kesedihan, marah, kecemasan, dan kebingungan.

Nah, bagi orang tua baru, memahami emosi anak adalah hal yang perlu dipelajari agar tidak keliru menafsirkan perilaku anak.

Hal ini akan membantu orang tua berkomunikasi dengan lebih baik. Anak-anak yang merasa dipahami cenderung lebih terbuka ketika berbicara tentang perasaan mereka.

BACA JUGA:

Mengenali emosi anak juga memungkinkan orang tua bisa mengatasi masalah dan konflik sebelum semuanya berkembang menjadi masalah yang lebih besar.

Memahami emosi mereka juga memungkinkan orang tua memberikan support yang sesuai. Anak-anak akan merasa didengar dan dihargai ketika orang tua merespons dengan empati.

Lalu bagaimana cara memahami emosi anak? Coba simak tipnya di sini!

1. Dengarkan Anak dengan Sungguh-Sungguh

Tunjukkan perhatian dan dengarkan anak saat mereka berbicara tentang perasaan mereka. Cara ini mengajarkan bahwa perasaan mereka penting dan layak untuk didengar.

2. Pantau Bahasa Tubuh Anak

Anak-anak sering kali tidak dapat mengungkapkan emosi mereka dengan kata-kata.

Pantau bahasa tubuh mereka seperti ekspresi wajah, gerakan tangan, dan postur tubuh untuk membantu memahami apa yang mereka rasakan.

3. Coba Ajukan Pertanyaan

Tanyakan kepada anak bagaimana perasaan mereka hari ini atau bagaimana pengalaman yang baru saja mereka alami.

Pertanyaan seperti ini mendorong mereka untuk berbicara lebih banyak tentang emosi mereka.

4. Bantu Anak Mengekspresikan Emosi

Jika anak merasa kesulitan mengungkapkan emosi mereka, bantu mereka menemukan cara untuk mengungkapkannya melalui gambar, tulisan, atau cerita pendek.

5. Validasi dan Empati Dengan Emosi Anak

Saat anak mengungkapkan emosi, memvalidasinya adalah kunci. Berikan pengakuan pada perasaan mereka, seperti “Bunda mengerti kamu merasa marah karena…”.

Cara ini mengajarkan kepada anak bahwa perasaan mereka diakui dan dihargai.

6. Ajarkan Anak Mengelola Emosi yang Benar

Jadilah contoh untuk anak bagaimana cara yang tepat untuk mengelola emosi.

Anak-anak belajar banyak dari orang dewasa ketika menghadapi emosi.

Ciptakan lingkungan di mana anak merasa nyaman untuk berbicara tentang emosi mereka tanpa takut dihakimi atau dikritik.

Itulah beberapa cara memahami emosi anak yang bisa orang tua lakukan agar anak bisa mengelola emosinya dengan baik di kemudian hari.

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*