
JAKARTA, KalderaNews.com – Direktorat Kurikulum Sarana Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah Kementerian Agama membuka pendaftaran Kompetisi Pidato Nasional (KPN) 2024.
Pendaftaran KPN 2024 ini dibuka hingga 16 Juli mendatang. Tema pidato yang diangkat terkait moderasi beragama, nilai-nilai Pancasila, toleransi, dan nilai-nilai moral.
KPN bertujuan menanamkan rasa persatuan dan penghormatan terhadap keragaman. Adapun lomba ini dibuka bagi siswa madrasah, pesantren, maupun sekolah jenjang Madrasah Aliyah (MA).
BACA JUGA:
- Penting Dicatat! Ini Jadwal MPLS 2024 Siswa Baru untuk SD-SMA di Jabar, Jakarta,Yogyakarta, Jateng dan Wilayah Lainnya
- Tegas! KIKA dan SPKI: Pemecatan Prof. Bus Sewenang-wenang dan Dugaan Maladministrasi
- Ambil Peluang Beasiswa Gratis di Binus University, Yuk! Ada Widia Scholarship yang Bisa Dicoba
Kemudian Sekolah Menengah Atas (SMA)/Sederajat, Pendidikan Diniyah Formal (PDF) Ulya, Satuan Pendidikan Muadalah (SPM) Ulya, Pendidikan Kesetaraan Pada Pondok Pesantren Salafiyah (PKPPS) Ulya dan Sekolah Menengah Atas Keagamaan lainnya.
Pemenang KPN 2024 dapat Rp 100 Juta dan Piala Bergilir
Kompetisi ini diselenggarakan secara hybrid (offline dan online) dengan total hadiah Rp 100 Juta dan Piala Bergilir Menteri Agama Republik Indonesia.
Dengan kompetisi ini, Plt. Direktur Jenderal Pendidikan Islam, Abu Rokhmad, berharap bisa menjadikan Pancasila dan moderasi beragama sebagai landasan utama dalam kehidupan di masyarakat.
“Diselenggarakan kegiatan ini diharapkan dapat membangun generasi muda yang toleran, berpikir kritis, dan mampu menjadi agen perubahan positif dalam masyarakat,” harapnya.
Perlombaan akan diselenggarakan secara hybrid yakni online dan offline. Untuk mengikuti KPN, ada tiga tahapan yang harus dilalui.
Ada 3 babak yang harus dilalui
Pertama, seleksi Administrasi dan Penilaian Konten Video pada 17-19 Juli 2024. Kemudian dilanjut dengan babak eliminasi melalui platform Zoom meeting pada 25-28 Juli 2024. Ketiga, grand final yang digelar secara offline pada 9-11 Agustus 2024.
Direktur KSKK Madrasah M Sidik Sisdiyanto percaya bahwa generasi muda memiliki peranan penting dalam membangun masa depan yang lebih baik.
Oleh karena itu, ia mengajak seluruh anak-anak muda madrasah, pesantren, maupun sekolah untuk berpartisipasi dalam kompetisi ini.
Bagi yang berminat, maka bisa cek informasi mengenai pendaftaran peserta Kompetisi Pidato Nasional melalui laman madrasah.kemenag.go.id/kpn2024
Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com.
Leave a Reply