Peluang Menarik! Pendaftaran Beasiswa S2-S3 TaiwanICDF 2025 Sudah Dibuka!

Ilustrasi Taiwan (KalderaNews.com/Ist)
Ilustrasi Taiwan (KalderaNews.com/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Taiwan International Cooperation and Development Fund (ICDF) membuka program beasiswa S2-S3. Yuk cek informasi lengkapnya di sini!

Program TaiwanICDF 2025 Higher Education Scholarship ini juga terbuka bagi calon mahasiswa asal Indonesia.

Para awardee beasiswa TaiwanICDF diharapkan berkontribusi pada pembangunan negara asal sesudah lulus kuliah.

BACA JUGA:

Cakupan beasiswa

  • Biaya pesawat
  • Asrama
  • Uang kuliah
  • Uang SKS
  • Asuransi
  • Uang buku
  • Uang saku.

Syarat beasiswa S2-S3 TaiwanICDF

  1. Warga negara mitra, termasuk Indonesia
  2. Memenuhi syarat tiap perguruan tinggi mitra beasiswa
  3. Mendaftar ke kampus mitra beasiswa dengan beasiswa TaiwanICDF
  4. Memenuhi syarat visa residen dan sertifikat residen asing di Taiwan
  5. Tidak sedang menjadi penerima beasiswa Pemerintah Taiwan di tahun akademik yang sama (2025-2026)
  6. Tidak sedang mendaftar ke program beasiswa TaiwanICDF lainnya
  7. Penerima beasiswa TaiwanICDF, Kementerian Luar Negeri Taiwan, atau Kementerian Pendidikan Taiwan yang ingin mendaftar beasiswa ini harus sudah lulus sebelum 31 Juli 2024
  8. Menyertakan ijazah sebelum 31 Juli 2025
  9. Tidak pernah dibatalkan beasiswanya oleh badan Pemerintah Taiwan atau institusi bersangkutan lainnya
  10. Tidak pernah dikeluarkan dari universitas Taiwan.

Syarat dokumen

  • Salinan paspor atau dokumen kependudukan/kebangsaan
  • Salinan ijazah tertinggi dan transkrip akademik
  • Salinan sertifikat kecakapan bahasa Inggris

Jadwal Beasiswa

  • Pendaftaran: 1 Desember 2024-15 Maret 2025
  • Pengumuman hasil seleksi tahap awal: 31 Maret 2025
  • Pengumuman penerima beasiswa: 10 Juni 2025

Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa klik DI SINI.

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*