JAKARTA, KalderaNews.com- Berikut adalah daftar lokasi demo 2 September di beberapa daerah Indonesia, dari Jakarta hingga Bengkulu. Catat titik lokasinya berikut ini.
Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) sebelumnya berencana menggelar aksi unjuk rasa pada hari ini, Selasa (2/9), di Jakarta. Aksi tersebut awalnya dijadwalkan Senin (1/9), namun kemudian ditunda.
Gelombang protes mahasiswa ditujukan pada sejumlah kebijakan pemerintah, termasuk wacana kenaikan tunjangan bagi anggota DPR. Demonstrasi tidak hanya diperkirakan berlangsung di Jakarta, melainkan juga di berbagai kota besar lainnya di Indonesia.
BACA JUGA:
- Inilah Detik-Detik Unisba dan Unpas Dibombardir Gas Air Mata: Satpam, Mahasiswa Hingga Relawan Jadi Korban
- Siap-siap, Aliansi BEM SI Rencana Gelar Aksi Massa 2 September 2025
- 7 Orang Meninggal Dunia dalam Aksi 28–31 Agustus 2025, Siapa Saja?
Namun, berdasarkan informasi terbaru, BEM SI Kerakyatan memutuskan batal menggelar aksi hari ini karena situasi di Jakarta dianggap belum kondusif.
Meski demikian, masih terdapat aksi demo di beberapa daerah Indonesia untuk menyuarakan aspirasi. Berikut daftar lokasi demo 2 September 2025 di beberapa daerah di Indonesia.
1. Titik Lokasi Demo di Jakarta
- Gedung DPR/MPR RI di Jl. Gatot Subroto No.1, RT.1/RW.3, Senayan, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat;
- Kawasan Patung Kuda di Jl. Medan Merdeka Barat No.17, RT.5/RW.2, Gambir, Kota Jakarta Pusat;
- Balai Kota DKI Jakarta di Jl. Medan Merdeka Sel. No.8-9 11, RT.11/RW.2, Gambir, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat;
- Istana Merdeka di Jl. Medan Merdeka Utara, RT.3/RW.2, Gambir, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat.
2. Demo Sumatera Utara
- Hari/Tanggal: Selasa, 2 September 2025
- Pukul: 18.00 WIB sampai selesai
- Titik Aksi: tanya kawan di sebelahmu (tidak dirinci)
- Sebelum menggelar aksi, ada ajakan untuk menggelar konsolidasi terlebih dahulu, berikut informasinya:
- Hari/Tanggal: Selasa, 2 September 2025
- Pukul: 14.00 WIB
- Lokasi Konsolidasi: Universitas Islam Negeri Sumatera Utara, Jl. William Iskandar Ps. V, Medan Estate, Kec. Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang
3. Demo Bengkulu
- Hari/Tanggal: Selasa, 2 September 2025
- Pukul: 18.00 WIB sampai selesai
- Titik Aksi: DPRD Provinsi Bengkulu, Padang Harapan, Gading Cempaka, Kota Bengkulu
- Dresscode: jas almamater per instansi
Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com


Leave a Reply