20 Universitas Terbaik di Asean 2026 QS Asia University Rankings

Ilustrasi: Peringkat Universitas Indonesia
Ilustrasi: Peringkat Universitas Indonesia
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Berikut adalah 20 universitas terbaik di Asean 2026 versi QS Asia University Rankings.

Kuliah di luar negeri tidak selalu berarti harus pergi ke negara yang jauh. Kawasan Asia Tenggara menawarkan banyak pilihan kampus berkualitas yang dapat menjadi tujuan studi, baik untuk jenjang sarjana maupun pascasarjana.

Banyak universitas di wilayah ini memiliki reputasi internasional dan fasilitas akademik yang mumpuni, sehingga menjadi alternatif menarik bagi pelajar Indonesia yang ingin merasakan pengalaman pendidikan global namun tetap dekat dengan tanah air.

BACA JUGA:

Salah satu rujukan untuk melihat daftar kampus terbaik di kawasan ini adalah QS World University Rankings: South-Eastern Asia 2026.

Melalui pemeringkatan tersebut, sejumlah perguruan tinggi dari Indonesia tercatat berhasil masuk dalam jajaran universitas terbaik di ASEAN.

Meskipun QS tidak secara spesifik menjelaskan metodologi khusus untuk tingkat Asia Tenggara, penilaian tersebut menggunakan pendekatan yang sama seperti QS Asia University Rankings, dengan indikator tambahan dan penyesuaian bobot penilaian.

Sejumlah indikator penting yang digunakan dalam pemeringkatan meliputi Reputasi Akademik (30%), yang dinilai melalui survei global terhadap para akademisi, serta Reputasi Pemberi Kerja (20%), yang menilai pandangan industri terhadap kualitas lulusan setiap universitas.

Selain itu, ada Rasio Fakultas dan Mahasiswa (10%), yang menggambarkan dukungan akademik yang diterima mahasiswa, dan Jaringan Riset Internasional (10%), yang menilai luasnya kolaborasi riset global berbasis data Scopus.

Penilaian juga mencakup Sitasi per Makalah (10%) dan Makalah per Fakultas (5%), untuk melihat dampak serta produktivitas riset. Proporsi Staf dengan gelar PhD (5%) turut menjadi indikator dalam mengukur kualitas tenaga pengajar.

Sementara itu, tingkat internasionalisasi dilihat dari Proporsi Dosen Internasional (2,5%), Mahasiswa Internasional (2,5%), serta Mahasiswa Pertukaran Masuk dan Keluar masing-masing 2,5%, yang memberikan gambaran mengenai aktivitas mobilitas akademik antarnegara.

Melalui berbagai indikator tersebut, peringkat QS memberikan gambaran komprehensif tentang kualitas perguruan tinggi di Asia Tenggara.

Kehadiran beberapa kampus Indonesia dalam daftar terbaik ASEAN menjadi bukti bahwa kualitas pendidikan tinggi di Indonesia terus meningkat dan mampu bersaing di tingkat regional.

Universitas Terbaik di Asean Versi World University Rankings

1. Nanyang Technological University, Singapore (NTU)

Peringkat di Asia: 3

2. National University of Singapore (NUS)

Peringkat di Asia: 3

3. Universiti Malaya (UM)

Peringkat di Asia: 15

4. Universiti Putra Malaysia (UPM)

Peringkat di Asia: 22

5. Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM)

Peringkat di Asia: 24

6. Universiti Teknologi Malaysia

Peringkat di Asia: 25

7. Taylor’s University

Peringkat di Asia: 27

8. UCSI University

Peringkat di Asia: 30

9. Universiti Sains Malaysia

Peringkat di Asia: 34

10. Universiti Teknologi PETRONAS (UTP)

Peringkat di Asia: 44

11. Universitas Indonesia (UI)

Peringkat di Asia: 47

12. Chulalongkorn University

Peringkat di Asia: 52

13. Universitas Airlangga (Unair)

Peringkat di Asia: 54

14. Universitas Gadjah Mada (UGM)

Peringkat di Asia: 55

15. Mahidol University

Peringkat di Asia: 55

16. Sunway University

Peringkat di Asia: 55

17. Institut Teknologi Bandung

Peringkat di Asia: 62

18. Universiti Utara Malaysia (UUM)

Peringkat di Asia: 65

19. Universiti Brunei Darussalam (UBD)

Peringkat di Asia: 67

20. IPB University

Peringkat di Asia: 82

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnyadi Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*