Adaptasi Pembelajaran di Tengah Pandemi, UKI Terus Bertransformasi

Gedung Universitas Kristen Indonesia (UKI)
Gedung Universitas Kristen Indonesia (UKI) (KalderaNews/JS de Britto)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Di saat krisis pandemi covid 19, Universitas Kristen Indonesia (UKI) cepat dan sigap menyesuaikan metode belajar dan kerja serta penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) secara online. Sehingga semua kegiatan tetap berjalan lancar walaupun secara daring.

Kegiatan seperti rapat, belajar mengajar, seminar dalam dan luar negeri serta proses Tri Dharma Perguruan Tinggi dilakukan secara daring (dalam jaringan).

Dr. Denny Tewu, SE., MM., Wakil Rektor 2 UKI (bidang Keuangan, Pemasaran, dan Administrasi Umum) menyampaikan hal ini terkait PMB UKI periode 2020-2021 yang sejauh ini kenaikan jumlahnya bisa melampaui target.

BACA JUGA:

Tewu menyampaikan ada dampak positif dari krisis tersebut, yakni terjadinya efisiensi yang cukup signifikan di berbagai bidang, seperti listrik, air, konsumsi, kertas, dan sebagainya.

Dengan demikian, walaupun sudah menjadi smart kampus namun uang kuliah tidak dinaikkan bahkan pembayaran cicilan bagi mereka yang berdampak krisis diberikan kelonggaran. Selain itu, di awal-awal perkuliahan ada bantuan pulsa dan sebagainya.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*