
JAKARTA, KalderaNews.com – Pusat Prestasi Nasional resmi mengumumkan para pemenang Kompetisi Sains Nasional (KSN) yang sebelumnya Olimpiade Sains Nasional (OSN) Jenjang SMP/MTS 2021 pada Jumat, 12 November 2021.
Siswa yang mengikuti kompetisi ini adalah siswa-siswi terbaik dari provinsinya masing-masing yang telah lolos seleksi tingkat kabupaten dan provinsi. Kompetisi ini diadakan di kota yang berbeda-beda setiap tahunnya.
Pusat Prestasi Nasional, Sekretariat Jenderal Kemendikbud pun telah menetapkan Kompetisi Sains Nasional (KSN) SMP/MTS Tingkat Nasional tahun 2021 mencakup 3 bidang kompetsi yaitu: Matematika, IPA, dan IPS.
BACA JUGA:
- Inilah Daftar Lengkap Peraih Medali Emas Kompetisi Sains Nasional (KSN) Jenjang SMP/MTS Bidang IPS 2021
- Inilah Daftar Lengkap Peraih Medali Emas Kompetisi Sains Nasional (KSN) Jenjang SMP/MTS Bidang IPA 2021
- Inilah Daftar Lengkap Peraih Medali Emas Kompetisi Sains Nasional (KSN) Jenjang SMP/MTS Bidang Matematika 2021
Provinsi Jawa Timur dipastikan menjadi juara umum Kompetisi Sains Nasional 2021 dengan raihan 29 emas, 29 perak, 25 perunggu. Prestasi Jawa Timur ini diikuti oleh DKI Jakarta, dan Jawa Barat yang menempati peringkat kedua dan ketiga.
KSN diharapkan dapat mengantarkan peserta didik untuk menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, kompetisi ini juga merupakan bagian penting dalam pemerataan prestasi dan memaksimalkan potensi peserta didik bertalenta dan berkarakter dari seluruh pelosok Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Selain sebagai sebuah strategi untuk meningkatkan mutu pendidikan, kompetisi sains telah memiliki posisi khusus pada berbagai ajang bergengsi di dunia internasional dalam penguasaan sains oleh para peserta didik. Maka, melalui sistem kompetisi yang sistematis dan berjenjang ini diharapkan terbangun ruang seluas-luasnya bagi peserta didik untuk mengeksplorasi kemampuan dalam bidang sains dan mencapai puncak potensi terbaiknya.
Pencapaian prestasi yang maksimal akan ditunjukan dengan lahirnya juara-juara kompetisi sains yang mumpuni dan berdaya saing tinggi yang siap berkompetisi pada tingkat internasional.
Hasil KSN juga menjadi pertimbangan dalam proses seleksi peserta didik yang akan dipersiapkan mewakili Indonesia pada ajang-ajang kompetisi sains internasional.
Lalu siapa saja peraih medali perunggu KSN SMP/MTS Bidang IPA 2021? Berikut ini daftar lengkapnya:
- DAFFA ALIF RABBANI, MTS NEGERI 1 MATARAM Kota Mataram Prov. Nusa Tenggara Barat
- SAFA KIRANA, SMP NEGERI 1 KEDIRI Kota Kediri Prov. Jawa Timur
- AISYAH PUTRI SALSABILA, SMP NEGERI 01 SOLOK SELATAN Kab. Solok Selatan Prov. Sumatera Barat
- KAYRA ADZRA GHINANNAFSI, SMP AL IRSYAD SATYA Kab. Bandung Barat Prov. Jawa Barat
- EDWARD EUGENE SURYA, SMPK 2 PENABUR Kota Jakarta Pusat Prov. D.K.I. Jakarta
- ANOKI YOUSSOU FAUZAN TANUEL, SMP KRISTEN 4 BPK PENABUR Kota Bandung Prov. Jawa Barat
- KEISYA DHIANDRA PRABOWO, SMP SEMESTA BILINGUAL BOARDING SCHOOL Kota Semarang Prov. Jawa Tengah
- PRADIPTO PANDU MAHESWARA, SMP KHARISMA BANGSA Kota Tangerang Selatan Prov. Banten
- DAVE OTNIEL PRAYOGA, SMP KRISTEN 1 BPK PENABUR Kota Bandung Prov. Jawa Barat
- DAFFA FAUZIY, SMP NEGERI 01 SOLOK SELATAN Kab. Solok Selatan Prov. Sumatera Barat
- CHAMISHA LAYLANI, SMP NEGERI 2 PAMEKASAN Kab. Pamekasan Prov. Jawa Timur
- DZAKWAN ALVARO PUTRA YUDANA, SMP KHARISMA BANGSA Kota Tangerang Selatan Prov. Banten
- CINTHYA MUTIARA LESTARI, SMP NEGERI 1 NGANJUK Kab. Nganjuk Prov. Jawa Timur
- ANGEL MAGDALENA JAKLIND NAIBAHO, SMP CINTA RAKYAT 1 Kota Pematangsiantar Prov. Sumatera Utara
- ANDRE DWI KURNIA ATMAJA, SMP NEGERI 1 SLEMAN Kab. Sleman Prov. D.I. Yogyakarta
- ANDREW JONATHAN, SMP IGNATIUS GLOBAL SCHOOL PALEMBANG Kota Palembang Prov. Sumatera Selatan
- IQBAL RASYID AHMAD FAQIH, SMP NEGERI 01 KOTA BENGKULU Kota Bengkulu Prov. Bengkulu
- JUAN SALOMO HUTABARAT, SMP SWASTA BUDI DHARMA BALIGE Kab. Toba Samosir Prov. Sumatera Utara
- RATU UTAMI DEWI, SMP ISLAM AL AZHAR 11 SERANG Kota Serang Prov. Banten
- CUT ATHAYA NAJLA RUHAMA, SMP PLUS AL KAFFAH Kota Batam Prov. Kepulauan Riau
- ANGELIA BECKY NIRMALA, SMP NEGERI 1 MALINAU KOTA Kab. Malinau Prov. Kalimantan Utara
- NI PUTU PRADNYA CANDRA DEWI, SMP NEGERI 1 TABANAN Kab. Tabanan Prov. Bali
- STEVENSON CHRISTOPHER HUDIONO, SMPK 2 PENABUR Kota Jakarta Pusat Prov. D.K.I. Jakarta
- BRIAN VALLERIAN SANTOSO, SMPK PENABUR HARAPAN INDAH Kota Bekasi Prov. Jawa Barat
- MUHAMMAD ZAIDAN RIZIQ ALGHAZMY, SMP ISLAM AZZAHRA BANDAR LAMPUNG Kota Bandar Lampung Prov. Lampung
Adapun keseluruhan pemenang KSN SMP/MTS 2021 dapat diunduh di link: Daftar Lengkap Pemenang KSN Jenjang SMP/MTS 2021
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu
Leave a Reply