
JAKARTA, KalderaNews.com – Empat beasiswa ke luar negeri mulai jenjang S1, S2, dan S3 ini bisa diraih tanpa ujian tulis. Ada di Korea Selatan, Turki, Taiwan, dan Singapura.
Meskipun tak ada ujian tulis, calon mahasiswa tetap harus memperhatikan tahapan seleksi yang ada di masing-masing kampus atau penyedia beasiswa.
Nah, berikut ini 4 program beasiswa yang bisa diraih tanpa perlu tes tertulis:
BACA JUGA:
- Mau Kuliah S2 di Finlandia? Ada Finland Scholarship, Pendaftaran Tutup 11 Januari 2023
- Jarang-Jarang Nih, Beasiswa S2, S3 dan Post-Doctoral ke Austria Tutup 15 Maret 2023
- Beasiswa Pertukaran Mahasiswa D4 dan S1 ke Amerika Global UGRAD Tutup 15 Desember 2022
MoE Taiwan Scholarship
Sudah sejak lama, Taiwan menjadi salah satu destinasi pemburu beasiswa. Nah, melalui beasiswa ini, mahasiswa mendapatkan tunjangan pendidikan sebesar NT$ 40,000 atau setara Rp 20 juta.
Selain itu, penerima beasiswa juga mendapatkan bantuan biaya hidup mencapai NT$ 15,000-20,000 per bulan atau setara Rp 7-10 juta sesuai jenjang pendidikan.
Terlebih lagi, tak ada ujian tulis dan hanya melampirkan dokumen-dokumen yang dibutuhkan. Beasiswa MoE menerima TOEFL ITP sebagai sertifikat bahasa.
Global Korea Scholarship
Beasiswa ke Korea Selatan ini juga tak menyediakan tahapan ujian tulis. Jadi, calon mahasiswa cukup melampirkan beberapa dokumen seperti ijazah pendidikan terakhir, sertifikat bahasa, dan transkrip nilai.
Beasiswa ini tersedia lengkap dari jenjang S1-S3. Mahasiswa bisa mendapatkan tunjangan biaya serta fasilitas yang lengkap selama menjalankan studi di Korea Selatan.
Singapore Management University (SMU) Scholarship
Selain bebas ujian tulis, calon mahasiswa penerima beasiswa ini bisa memilih program Undergraduate Scholarship dan Science & Technology Undergraduate Scholarship.
Syarat serta benefit lengkap bisa langsung kamu cek di website resmi SMU.
Turkiye Burslari Scholarship
Satu lagi, beasiswa yang tanpa tes tertulis adalah Turkiye Burslari Scholarship. Beasiswa ini termasuk favorit banyak mahasiswa dari berbagai jenjang.
Beasiswa fully funded ini berasal dari Pemerintah Turki. Bagi para penerima beasiswa juga akan mendapat fasilitas berupa kursus bahasa Turki secara gratis.
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu!
Leave a Reply