Hari Studi Guru: Peningkatan Kompetensi Guru dalam Pengelolaan Asesmen Pembelajaran

Hari Studi Guru (HSG) di SMA Tarakanita Magelang (KalderaNews/Dok. Tarakanita)
Sharing for Empowerment

MAGELANG, KalderaNews.com – Sebagai rutinitas pengembangan guru, SMA Tarakanita Magelang menyelenggarakan Hari Studi Guru (HSG) yang merupakan agenda rutin di hari Sabtu setiap bulannya.

Pada kesempatan ini, SMA Tarakanita Magelang mengundang narasumber yaitu Dra. Puji Handayani, M.Pd. selaku pengawas SMA Kota Magelang yang akrab dengan sapaan ibu Puji.

Hari Studi Guru (HSG) ini mengangkat tema “Peningkatan Kompetensi Guru dalam Pengelolaan Asesmen Pembelajaran”.

BACA JUGA:

Pada pembuka materi, Puji menyampaikan bahwa SMA Tarakanita Magelang merupakan salah satu SMA di Kota Magelang yang membuat soal PSAJ sesuai standar AKM. Hal tersebut merupakan hasil penilaian dari verifikator yang salah satunya adalah Puji.

Hal yang disampaikan oleh Puji pada HSG kali ini yaitu mengenai info pendidikan, 7 habits kebiasaan anak Indonesia, deep learning-kecakapan abad 21, prosedur penyusunan soal, dan praktik penyusunan soal.

Dalam info pendidikan Puji menyampaikan bahwa saat ini pemerintah tengah menggagas konsep sekolah baru, yaitu Sekolah Rakyat, Sekolah Mitra, dan Sekolah Unggul Garuda dengan harapan terjadinya pemerataan Pendidikan di Indonesia. Dalam hal ini guru sebagai salah satu instrumental input dalam proses manajemen dalam menghasilkan output siswa.

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) juga meluncurkan program Gerakan 7 kebiasaan anak Indonesia hebat. Tujuh kebiasaan anak Indonesia hebat yaitu bangun pagi, beribadah, berolahraga, makan makanan bergizi, gemar belajar, bermasyarakat, dan tidur cepat.

Puji menyadari bahwa sekolah tidak mungkin bisa mengawasi siswanya selama 24 jam, maka yang bisa dilakukan oleh sekolah adalah bekerjasama dengan orang tua dan membuat jurnal kegiatan harian.

Hari Studi Guru (HSG) di SMA Tarakanita Magelang (KalderaNews/Dok. Tarakanita)
Hari Studi Guru (HSG) di SMA Tarakanita Magelang (KalderaNews/Dok. Tarakanita)

Pada materi pendekatan deep learning ia menginformasikan bahwa menurut draft dinas pendidikan, program P5 akan berganti menjadi PBL dari setiap guru mata pelajaran. Dalam PBL tersebut terdapat ciri khas, yaitu dimana setiap proyek siswa akan diminta membuat jadwal dari setiap proyeknya.

Sebelum memasuki inti dari materi Puji mengajak bapak/ibu guru untuk ice breaking. Ice breaking ini dilakukan untuk mencairkan suasana serta meningkatkan semangat dan konsentrasi. Harapannya, hal tersebut juga dilakukan oleh bapak/ibu guru di kelas pada saat pembelajaran.

Penyusunan Soal

Sebelum melakukan penyusunan soal ia menjelaskan terlebih dahulu terkait dengan prosedur dalam penyusunan soal. Hal yang perlu diperhatikan sebelum penyusunan soal yaitu perlu memperhatikan achieved curriculum diantaranya ada tujuan, isi atau bahan pelajaran, cara/strategi/metode, dan evaluasi.

Selain itu dalam penyusunan soal HOTS juga perlu menggunakan konteks dunia nyata serta memberikan pertanyaan yang terkait analisa visual.

Selama penyusunan soal ia turut serta mendampingi semua bapak/ibu guru serta memberi arahan dan masukan selama proses penyusunan soal. Setelah selesai dalam menyusun soal, soal tersebut dipresentasikan dengan diwakili oleh salah satu mapel dalam setiap kelompok bbidangnya

Dalam presentasi tersebut bapak/ibu guru juga diminta untuk memberi tanggapan terkait dengan kalimat maupun kata kerja operasional (KKO) yang sesuai.

Antusiasme bapak/ibu guru dalam mengikuti HSG kali ini sangat luar biasa. Semoga membawa dampak positif yang akan diterapkan dalam pembelajaran dan dapat meningkatkan mutu sekolah.

Dengan terselenggaranya kegiatan Hari Studi Guru ini, diharapkan para guru semakin terampil dalam menyusun asesmen pembelajaran yang berkualitas, Kegiatan ini juga menjadi ruang refleksi bagi para pendidik dalam mengembangkan strategi pembelajaran yang inovatif dan relevan dengan tantangan pendidikan di era modern. (Hilaria Ade Sinta P.)

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*