Cek Jadwal Lengkap SPMB Jakarta Tahap 2! Mulai 23 Juni 2025

SPMB Jakarta 2025. (dok.disdikjakarta)
SPMB Jakarta 2025. (dok.disdikjakarta)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – SPMB Jakarta 2025 tahap 2 dibuka mulai 23 Juni 2025. Ini jadwal lengkap serta jalur yang dibuka.

Hari ini, Senin, 23 Juni 2025 menjadi hari pertama pembukaan SPMB tahap 2, terutama untuk jenjang sekolah PAUD.

Nah, inilah jadwal lengkap SPMB Jakarta 2025 tahap 2 untuk semua jenjang.

BACA JUGA:

Jenjang SD

  • Pendaftaran atau pemilihan sekolah: 30 Juni – 2 Juli 2025
  • Proses seleksi: 30 Juni – 2 Juli 2025
  • Pengumuman: 2 Juli 2025
  • Daftar ulang: 3 – 4 Juli 2025

Jadwal Jenjang SMP, SMA, dan SMK

  • Pendaftaran dan pemilihan sekolah: 7 – 8 Juli 2025
  • Proses seleksi: 7 – 8 Juli 2025
  • Pengumuman: 8 Juli 2025
  • Daftar ulang: 9 – 10 Juli 2025

SPMB Bersama Jenjang SMP, SMA, dan SMK

  • Pendaftaran & pemilihan sekolah swasta tujuan: 23 – 25 Juni 2025
  • Proses seleksi: 23 – 25 Juni 2025
  • Pengumuman: 25 Juni 2025
  • Daftar ulang: 26 – 28 Juni 2025

Jadwal SPMB Jakarta 2025 Tahap Akhir

  • Pendaftaran dan pemilihan SMP, SMA/SMK swasta tujuan: 7 Juli 2025 dan 8 Juli 2025
  • Proses seleksi: 7 Juli 2025 dan 8 Juli 2025
  • Pengumuman: 8 Juli 2025
  • Daftar ulang: 9 Juli 2025 dan 10 Juli 2025

Kriteria peserta SPMB Jakarta jalur afirmasi prioritas

  1. Berasal dari anak-anak dari keluarga kurang mampu
  2. Pemegang Kartu Anak Jakarta (SD), sedangkan jenjang SMP, SMA/SMK merupakan pemegang Kartu Jakarta Pintar (KJP Plus) yang masih aktif dan terdata sebagai penerima Program Indonesia Pintar (PIP)
  3. Anak dari pekerja atau buruh yang direkomendasikan oleh Kepala Dinas Ketenagakerjaan, Transmigrasi, dan Energi Provinsi DKI Jakarta.
  4. Anak mitra Transjakarta yang mengemudikan bus kecil dan direkomendasikan oleh Kadishub Provinsi Jakarta.
  5. Tercatat dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*