TUBAN, KalderaNews.com – Media sosial sedang digemparkan oleh beredarnya video seorang selebgram asal Tuban bernama Mas Gunawan yang kini menjadi sorotan publik.
Dalam unggahan videonya, Mas Gunawan tampak memperlihatkan momen kebersamaan dengan seorang gadis yang diketahui masih duduk di bangku SMP.
Dalam video yang viral tersebut, terlihat Mas Gunawan menjemput gadis tersebut sepulang sekolah. Tak hanya itu, ia juga tampak menggenggam tangan sang kekasih saat berkendara.
BACA JUGA:
- Heboh Guru SD Negeri di Riau Banting Nasi Kotak Depan Siswanya
- Viral Orang Tua Murid Datangi Sekolah, Protes Anak Ditampar Guru di Subang Padahal Bolos Sekolah dan Lompati Pagar
- Viral! Siswa SD di Buol Diduga Ditampar Wali Murid di Depan Guru dan Teman Sekelas
Bahkan, Gunawan terdengar mengucapkan “Love you, sayang” sambil mencium tangan gadis tersebut.
Warganet kecam hubungan Gunawan dan pacarnya yang masih SMP
Aksi itu langsung menuai kritik keras dari warganet. Banyak yang menilai perilaku Gunawan tidak pantas dan bahkan menuduhnya melakukan tindakan pedofilia.
Seluruh konten yang ia unggah di akun media sosialnya, yang awalnya dianggap hanya sekadar konten “kakak dan adik”, justru memicu kemarahan warganet setelah diketahui bahwa keduanya benar-benar menjalin hubungan asmara.
Kemarahan publik semakin memuncak setelah terungkap bahwa gadis bernama Fanesa masih tergolong anak di bawah umur.
Warganet menilai tindakan tersebut sebagai bentuk “child grooming” atau upaya menormalisasi hubungan pacaran dengan anak di bawah umur.
Komentar negatif pun membanjiri media sosial. Beberapa warganet menuliskan:
“Kirain konten kakak adek, gak taunya beneran pacaran ???? De e sek SMP lho, Mas ????”
“Menjijikkan. Anak sekecil itu pacaran sama om-om child grooming,” ujar akun @ilmz***.
“Child grooming, jangan dinormalisasi!” timpalan akun @adsfdllh***.
Banyak warganet juga menyerukan agar pihak berwenang mengambil tindakan tegas terhadap konten semacam ini karena dinilai memberikan contoh yang tidak pantas bagi anak-anak.
Klarifikasi dan permintaan maaf dari Gunawan yang pacari anak SMP dan umbar konten kemesraan
Setelah mendapat gelombang kritik yang masif, Mas Gunawan akhirnya memberikan klarifikasi dan menyampaikan permintaan maaf melalui video di akun Instagram pribadinya, @ms.gnwn.
“Kita minta maaf ya kalo konten kita ada yang kurang baik/atau kurang etis buat ditonton di kalangan publik,” tulis Mas Gunawan.
Gunawan mengakui bahwa ia memang berhubungan dengan gadis SMP tetapi hubungan mereka masih dalam pengawasan keluarga pihak perempuan.
“Banyak banget orang-orang yang menggoreng atau memposting video kita tanpa izin dan juga tanpa sepengetahuan kita,” jelas Gunawan dalam videonya.
“Ke depannya kita bakalan lebih baik! Niat kita hanya ingin menghibur kalian semua tapi jika itu malah kesannya mengajarkan hal yang negatif, kita minta maaf,” tambahnya.
Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com.


Leave a Reply