351 Program D4 Kini Ikut SNMPTN dan SNMPN 2021, Vokasi Bakal Dibanjiri Pendaftar

Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Wikan Sakarinto, S.T., M.Sc., Ph.D
Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Wikan Sakarinto, S.T., M.Sc., Ph.D (KalderaNews/ JS de Britto)
Sharing for Empowerment

SURABAYA, KalderaNews.com – Sebanyak 351 program studi sarjana terapan (D4) ikut serta dalam Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dan Seleksi Nasional Masuk Politeknik Negeri (SNMPN) tahun 2021.

Dari jumlah tersebut, 298 program studi berada di 40 politeknik negeri. Sementara itu, 53 program studi berada di 12 universitas, institut, sekolah tinggi dan akademi (unista).

Ketua Pelaksana Eksekutif LTMPT, Budi Prasetyo Widyobroto mengingatkan agar sekolah segera mengecek status pendataannya di Data Pokok Pendidikan (Dapodik).

BACA JUGA:

“Karena jika mengikuti seleksi dari LTMPT maka data yang akan digunakan adalah kedua data tersebut untuk menentukan kuota sekolah dan sebagainya,” jelasnya.

Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi (Dirjen Diksi), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Wikan Sakarinto menegaskan dengan bergabungnya ratusan prodi untuk mengikuti seleksi adalah hasil kolaborasi berbagai pihak dalam upaya meningkatkan kualitas SDM vokasi agar sesuai dengan -kebutuhan DUDI.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*