Rombongan Terakhir Awardee IISMA Bertolak ke 4 Kampus di Malaysia

Rombongan Terakhir Awardee IISMA Bertolak ke 4 Kampus di Malaysia. (Dok.Kemendikbudristek)
Rombongan Terakhir Awardee IISMA Bertolak ke 4 Kampus di Malaysia. (Dok.Kemendikbudristek)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Rombongan terakhir penerima beasiswa (awardee) Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) berangkat ke empat perguruan tinggi di Malaysia.

Sebanyak 66 mahasiswa Indonesia akan mengenyam pendidikan di Universiti Malaya, Universiti Teknologi Malaysia, Universiti Sains Malaysia, dan Universiti Kebangsaan Malaysia.

Wakil Ketua Program Kampus Merdeka, Junaidi mengatakan, IISMA adalah mimpi besar bagi para mahasiswa untuk belajar di kampus-kampus terbaik luar negeri.

BACA JUGA:

Selain itu, IISMA juga menjadi mimpi bagi Indonesia untuk memiliki pemimpin-pemimpin yang berwawasan global dan cinta tanah air.

“Kalian telah menggapai mimpi dengan menjadi awardees IISMA. Namun ini baru perjalanan awal untuk merealisasikan mimpi. Tunjukkan kalau kalian adalah awardees yang bertanggung jawab sehingga program ini bisa bermanfaat bagi semua,“ ujar Junaidi.

Kepala Program IISMA, Rachmat Sriwijaya menyatakan, salah satu tujuan IISMA adalah untuk membangun jejaring dan menyerap praktik baik di negara tujuan untuk dibawa kembali dan diterapkan di Indonesia.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*