Ada Apa Sih Bupati dan Pemkab Mahakam Ulu Kunjungi Kampus Ukrida Jakarta?

Gedung Universitas Kristen Krida Wacana (UKRIDA) bersebelahan dengan SMAK 1 PENABUR Jakarta
Gedung Universitas Kristen Krida Wacana (UKRIDA) bersebelahan dengan SMAK 1 PENABUR Jakarta (KalderaNews/JS de Britto)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Bupati dan Pemkab Mahakam Ulu melakukan kunjungan kerja ke kampus 1 Ukrida pada Senin, 31 Oktober 2022. Selidik punya selidik, kunjungan ini dimaksudkan untuk mempererat kerja sama dalam hal beasiswa.

Dikutip dari situs resmi Ukrida, hubungan kerja sama yang baik antara Ukrida dengan Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur, khususnya dalam program beasiswa, terus dipererat.

Selain melaksanakan kunjungan kerja sekaligus silaturahmi, Bupati Mahakam Ulu, Bonifasius Belawan Geh juga melakukan audiensi dan monitoring kerja sama beasiswa yang sedang berlangsung dengan Ukrida.

BACA JUGA:

Rektor Ukrida Dr. dr. Wani Devita Gunardi, Sp. MK (K) dalam sambutannya mengungkapkan apresiasi dan rasa terimakasih atas kehadiran Bupati Mahakam Ulu yang didampingi pejabat setempat. Ia lantas berharap dapat lebih mempererat kerjasama.

“Pertalian yang erat dan saling mendukung proses pendidikan akan menghasilkan anak-anak bangsa yang unggul, dan terimakasih Ukrida diberi kepercayaan memproses mahasiswa asal Mahakam Ulu,” tegas Dr. Wani




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*