
JAKARTA, KalderaNews.com – Universitas Kristen Krida Wacana (Ukrida) mengadakan webinar dengan topik “Wellbeing on A Human Planet: Climate Change and Wellbeing” pada Kamis 14 September 2023.
Prof. Dr. Yunita Triwardani Winarto, M.S., M.Sc., Ph.D. dan Prof. Sue Walker sebagai narasumber pada sesi pertama dengan tema “Climate Change and Famer’s Wellbeing”, sedangkan Dr. dr. Liem Jen Fuk, MKK, Sp.Ok.(K) sebagai narasumber pada sesi kedua dengan tema “Field’s Research on Farmer’s Wellbeing”.
Kedua narasumber menjelaskan metode yang mereka gunakan dalam “science fields shop” untuk membantu para petani mempersiapkan diri terhadap iklim yang akan datang.
BACA JUGA:
- 80 Siswa SMA Ikuti Konseling Minat, Bakat dan Karier di Ukrida
- Disambangi SMAK BPK Penabur Bandar Lampung, Ukrida Pamer 4.833 Sarjana Kedokteran
- Tip Bisnis Founder dan CEO Anantarupa Studios di Ukrida, Miliki Alat dan Tujuan yang Jelas
Konsep dari metode tersebut adalah setiap petani secara mandiri dan konsisten mencatat data ke dalam sebuah buku, yang digunakan petani untuk memprediksi iklim yang akan terjadi seperti perubahan suhu, kelembapan udara, curah hujan dan sebagainya.
Nurkilah dari Perkumpulan Petani Tanggap Perubahan Iklim (PPTPI) membagikan pengalamannya tentang mengubah mindset para petani, sehingga mereka memiliki disiplin yang tinggi untuk mengobservasi lingkungan pertanian, agar membantu mendapatkan ekosistem yang seimbang antara alam dengan petani.
Sesi berikutnya dilanjutkan oleh Dr. dr. Liem untuk membagikan materi riset mengenai wellbeing petani.
Dr. dr. Liem mengatakan ketika kesehatan petani dan kehidupan lingkungan terganggu, maka akan mempengaruhi produktivitas pertanian dan menyebar ke masalah lain seperti malnutrisi.
Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com
Leave a Reply