15 SMK Se-Indonesia Berebut Gelar Juara di Babak Final Olimpiade Jaringan Mikrotik 2023

Jaringan mikrotik. (Ist.)
Jaringan mikrotik. (Ist.)
Sharing for Empowerment

YOGYAKARTA, KalderaNews.com – Sebanyak 15 sekolah menengah kejuruan (SMK) berebut juara di babak final Olimpiade Jaringan Mikrotik (OJM) 2023.

Para finalis ini berhasil mengalahkan 415 SMK yang berasal dari 28 provinsi di Indonesia. Babak final akan menggunakan sistem karantina.

Tujuannya adalah untuk menguji finalis, baik dari sisi pengetahuan maupun keterampilan melalui tes tertulis, tes praktik, dan cerdas cermat.

BACA JUGA:

Daftar Finalis Olimpiade Jaringan Mikrotik

Sebelumnya berhasil memasuki babak finak, kelima belas finalis telah menempuh 3 tahapan seleksi yang begitu ketat.

Adapun seleksi tersebut terdiri dari tes tertulis secara daring, pembuatan video tutorial, dan test wawancara. Seleksi itu diadakan sepanjang bulan September 2023.

Inilah 15 finalis yang akan memperebutkan juara di babak Final Olimpiade Jaringan Mikrotik 2023:

  1. SMKN 3 Singaraja (Bali)
  2. SMKN 1 Gombong (Jawa Tengah)
  3. SMKN 1 Sedayu (Yogyakarta)
  4. SMKN 1 Tenggarong (Kalimantan Timur)
  5. SMK Persada Makassar (Sulawesi Selatan)
  6. SMKN 2 Depok (Jawa Barat)
  7. SMK Kristen Petra Surabaya (Jawa Timur).
  8. SMK IT Ihsanul Fikri (Jawa Tengah)
  9. SMKN 2 Yogyakarta (Yogyakarta)
  10. SMKN 8 Kabupaten Tangerang (Banten)
  11. SMKN 1 Denpasar (Bali)
  12. SMKN Pelita Gedong Tataan (Lampung)
  13. SMK Karya Guna Bhakti 2 Kota Bekasi (Jawa Barat)
  14. SMK Cijangkar (Jawa Barat)
  15. SMK Informatika Pesat (Jawa Barat)

Bibit tenaga ahli jaringan siap ke industri

Babak final Olimpiade Jaringan Mikrotik 2023 rencana digelar di Yogyakarta pada 16 – 20 Oktober 2023.

Olimpiade Jaringan Mikrotik 2023 merupakan kompetisi yang sudah diselenggarakan untuk kali keenam.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*