Kabar Baik! Ada Beasiswa Kuliah D4-S1 untuk Guru PAUD dan SD, Ini Tahapan dan Ketentuannya

Topi toga untuk wisuda. (Ist.)
Topi toga untuk wisuda. (Ist.)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Kabar baik untuk para guru PAUD dan SD. Ada Ada beasiswa kuliah D4-S1 dari pemerintah. Berikut tahapan dan ketentuannya.

Pemerintah akan segera meluncurkan program afirmasi pendidikan tinggi bagi guru PAUD dan SD yang belum memiliki gelar D4 atau S1.

Informasi ini disampaikan oleh Direktur Jenderal Guru, Tenaga Kependidikan, dan Pendidikan Guru di Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen), Nunuk Suryani.

BACA JUGA:

“InsyaAllah di semester depan mungkin sudah boleh bisa dilaksanakan program aklimasi ini,” ujar Nunuk.

Untuk tahap awal di tahun 2025, pemerintah hanya dapat memberikan bantuan afirmasi kepada 12.500 guru. Hal ini disebabkan oleh keterbatasan alokasi anggaran yang tersedia.

“Tapi karena anggarannya belum besar, kalau ini dengan APBN yang disedia, sekitar 12.500 bantuan untuk guru Paud dan SD,” lanjutnya.

Nunuk menjelaskan bahwa berdasarkan data, jumlah guru pendidikan formal yang belum menyelesaikan pendidikan jenjang S1 atau D4 mencapai 249.623 orang. Jika ditambah dengan guru PAUD dari jalur nonformal, totalnya mencapai 351.191 guru.

Dapat bantuan Rp 3 juta per semester

Para penerima beasiswa ini akan memperoleh bantuan pendidikan sebesar Rp 3 juta per semester. Dana tersebut akan langsung dikirimkan ke perguruan tinggi tempat guru tersebut menempuh studi.

“Terdapat 249.623 guru pendidikan formal yang belum memiliki kualifikasi S1/D-IV, jika ditambah dengan guru PAUD Nonformal menjadi 351.191 guru,” terang Nunuk.

Sebelumnya, Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu’ti, mengungkapkan bahwa bantuan pendidikan ini dirancang dalam tiga skema berbeda.

Pertama, bagi guru yang telah memiliki ijazah D2 atau D3 dan dapat melanjutkan pendidikan melalui program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL).

Kedua, bagi mereka yang sudah lulus D4 atau S1 namun belum tercatat karena kendala administrasi. Ketiga, ditujukan bagi guru yang belum pernah menempuh pendidikan jenjang D4 atau S1.

“Nanti kita akan lihat mana yang paling mungkin, karena guru-guru itu selama kuliah kita harapkan masih tetap mengajar sekolahnya masing-masing,” jelas Abdul Mu’ti.

Guru yang ingin mendaftar program bantuan ini wajib memenuhi kriteria yang telah ditentukan oleh Kemendikdasmen. Cek ketentuannya di sini!

Tahapan dan ketentuan beasiswa D4-S1 untuk guru PAUD dan SD

1. Afirmasi

  • Usia 50–55 tahun
  • Langsung mendapat pengakuan RPL 70 persen RPL SKS
  • Mengikuti pembelajaran di LPTK selama dua semester melalui blended learning (daring dan luring) tanpa skripsi

2. Reguler

  • Guru selain kelompok afirmasi
  • Mengikuti RPL dengan pengakuan 50 persen – 70 persen SKS
  • Mengikuti pembelajaran di LPTK selama dua semester melalui blended learning (daring dan luring)
  • Khusus guru PAUD mengikuti diklat berjenjang yang telah mendapat pengakuan sejumlah 45 SKS (ditempuh dalam 4,5 bulan dengan pola IN-OJL)

Demikianlah informasi mengenai tahapan dan ketentuan beasiswa D4-S1 untuk guru PAUD dan SD dari Kemendikdasmen.

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com.

2 Comments

  1. Assalamualaikum,,, guru yg sedang kuliah bagiamana, apa dapt jga,,,sy harapkan guru yg sdng kuliah smbl mngajar tolong d prrimbngkan jga ,🙂

  2. Syalom…kami tendik belum S1 sangat bersyukur dengan program pemerintah pemberian beasiswa kepada tenaga pendidik yg belum S1.Dalam hal ini khususnya PAUD sengkanaung lobbo 1 kami sangat berharap dan memohon dengan penuh kerendahan hati kepada mentri Pendidikan dasar dan menengah Bpk Abdul muti memberikan kami kesempatan untuk memperoleh beasiswa S1 guru PAUD yang sampai saat ini kami masih kesulitan mendaftar.kami mohon kiranya kami tendik paud sengkanaung lobbo 1,desa lobbo 1 kec.beo utara kabupaten kepulauan talaud.kiranya diberikan kesempatan untuk memperoleh beasiswa S1.kami telah mengabdi selama 5 thn sdh masuk dapodik.sekolah sudah terakreditasi.kendala tendik belum S1.Kami mohon bantuan bagaimana cara untuk bisa memperoleh beasiswa S1 guru paud.Trimakasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*