JAKARTA, KalderaNews.com – Inilah link unduh logo dan tema Hari Pramuka yang akan dirayakan pada 14 Agustus 2025. Yuk cek di sini aja!
Peringatan Hari Pramuka ke-64 bakal berlangsung pada 14 Agustus 2025.
Kwartir Nasional Gerakan Pramuka pun telah merilis logo dan tema Hari Pramuka Nasional ke-64.
BACA JUGA:
- Pernah Jadi Ekskul Pilihan, Kini Pramuka Jadi Ekskul Wajib, Ini Alasannya!
- Tema dan Makna Logo Hari Pramuka Nasional ke-64 Tahun 2025
- Siswa Wajib Tahu! Inilah 4 Tingkatan Pramuka yang Perlu Dipahami
Link unduh logo Hari Pramuka 2025
Nah, berikut ini link download logo dan tema Hari Pramuka 14 Agustus yang dapat diunduh:
- Logo Hari Pramuka Nasional 2025 (hitam putih)
- Logo Hari Pramuka Nasional 2025 (PNG)
- Logo Hari Pramuka Nasional 2025 (Panduan)
- Logo Hari Pramuka Nasional 2025 (SK Kwarnas)
Tema Hari Pramuka Nasional ke-64
Hari Pramuka tahun ini mengambil tema, “Kolaborasi Untuk Membangun Ketahanan Bangsa”.
Tema ini mencerminkan semangat Gerakan Pramuka untuk terus berkolaborasi lintas sektor dalam membangun ketahanan bangsa dari berbagai aspek, mulai dari sosial, ekonomi, hingga lingkungan.
Pramuka diharapkan menjadi agen perubahan positif dan tetap menjadi pilar penting dalam memperkuat Indonesia.
Makna Logo Hari Pramuka Nasional ke-64
- Angka 64: Melambangkan usia Gerakan Pramuka, dengan bentuk menyerupai pita yang menggambarkan pertumbuhan dan inovasi berkelanjutan.
- Aliran Pita: Menunjukkan fleksibilitas, gerak maju, dan adaptasi terhadap perkembangan zaman.
- Desain Tanpa Putus: Melambangkan kesinambungan dan eksistensi Gerakan Pramuka selama lebih dari enam dekade.
- Tunas Kelapa & Fleur de Lys: Simbol resmi Gerakan Pramuka yang menyatu dengan angka “64”.
- Tulisan “PRAMUKA”: Menggunakan huruf tegas dan kuat, mempertegas identitas visual Gerakan Pramuka.
Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News.
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com.


Leave a Reply