5 Jenis Permainan Kartu Populer Ini Jomblo Harus Tahu

permainan kartu, main kartu 41, capsa,
Ilustrasi: Permainan kartu dapat digunakan sebagai pengisi waktu. (dok. KalderaNews/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Permainan kartu merupakan permainan populer di berbagai kalangan masyarakat. Permainan ini mudah terkenal karena dapat dimainkan di mana pun dan tidak membutuhkan peralatan yang mahal atau rumit. Dari pelajar hingga bapak-bapak yang suka berkumpul di pos ronda pasti mengenal berbagai jenis permainan kartu ini.

Inilah jenis permainan kartu yang banyak digemari itu. Kamu para jomblo paling suka yang mana?

BACA JUGA:

Cangkulan

Cangkulan adalah permainan kartu yang paling banyak dikenal. Permainan ini sangat populer karena mudah dimainkan oleh siapapun. Bahkan kalangan anak-anak dan remaja pun dapat memainkan cangkulan ini. Peraturannya dan cara memainkan juga sangat mudah dipahami. Makin banyak jumlah pemainnya membuat permainan ini makin seru.

41

41 merupakan permainan kartu yang populer juga. Permainan ini hanya dapat dimainkan maksimal empat orang. Permainan ini mengandalkan keberuntungan dan perhitungan. Pemain harus mengumpulkan kartu dengan gambar yang sama hingga berjumlah 41. Nama permainan diambil dari jumlah akhir tersebut.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*