Kepala LLDIKTI IV Akui Universitas Pembangunan Jaya (UPJ) Terdepan dalam Penelitian

Universitas Pembangunan Jaya Bintaro
Universitas Pembangunan Jaya (UPJ) (KalderaNews/Dok. UPJ)
Sharing for Empowerment

TANGERANG, KalderaNews.com – Kepala LLDIKTI IV wilayah Jabar Banten, Dr. M. Samsuri, S.Pd, MT mengakui Universitas Pembangunan Jaya (UPJ) terdepan dalam penelitian dan pengembangan.

“Dalam catatan LLDIKTI IV, Universitas Pembangunan Jaya adalah salah satu Perguruan Tinggi di wilayah Jabar Banten yang memiliki prestasi dan komitmen yang luar biasa dalam hal penelitian dan pengembangan,” tegasnya saat memberikan sambutan di acara Dies Natalis ke-XI dan Wisuda ke-VIII di Gedung Sutera Hall, Alam Sutera, Tangerang Selatan baru-baru ini pada Sabtu, 10 September 2022.

BACA JUGA:

Ia pun meyakini prestasi-prestasi nasional dan internasional yang sudah dimiliki dapat menjadi bekal untuk menjadi universitas yang unggul.

Diketahui, sebanyak 397 wisudawan yang dilantik pada Wisuda ke-VIII yang terdiri atas 207 wisudawan lulusan Fakultas Teknologi dan Desain dari program studi Teknik Sipil, Arsitektur, Sistem Informasi, Informatika, Desain Komunikasi Visual dan Desain Produk dan 190 wisudawan merupakan lulusan dari Fakultas Humaniora dan Bisnis dari program studi Manajemen, Ilmu Komunikasi, Psikologi, dan Akuntansi.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*