Orangtua Wajib Tahu, Berikut 10 Tip Memilih Sekolah Swasta yang Cocok untuk Anak

Ilustrasi orang tua mengajarkan pentingnya pendidikan pada anak (KalderaNews/Ist)
Orangtua dan anak di rumah (KalderaNews/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Memilih sekolah bukanlah perkara mudah. Dan inilah 10 tip memilih sekolah swasta, terutama bagi orang tua.

Karena memilih sekolah swasta perlu mempertimbangkan aneka hal. Mulai dari kualitas kurikulum, fasilitas, biaya, kapasitas guru, keamanan dan kenyamanan sekolah, serta yang lain.

BACA JUGA:

Dan inilah 10 tip untuk memilih sekolah swasta:

Biaya yang dikeluarkan

Tak bisa dipungkiri, biaya di sekolah swasta lebih mahal dibanding sekolah negeri yang mendapatkan tunjangan dari pemerintah pusat.

Maka, tip memilih sekolah swasta yang tak kalah penting adalah melakukan survei terkait biaya sekolah.

Biasanya sekolah swasta juga mensyaratkan uang pangkal saat siswa baru mendaftar. Pastikan uang pangkal maupun uang bulanan sekolah itu sesuai dengan budget.

Jenis sekolah

Biasanya sekolah swasta memberikan pilihan lebih spesifik, misal sekolah berbasis agama atau kemampuan tertentu.

Sehingga sangat penting bagi orangtua untuk mempelajari profil sekolah terlebih dahulu.

Cek status sekolah

Orangtua juga perlu mencari tahu mengenai status atau track record sekolah tersebut. Hal paling sederhana yang perlu diketahui adalah tingkat akreditasi sekolah.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*