Sekolah Tarakanita Berbagi Praktik Baik Pembelajaran Berbasis Literasi dan Numerasi

Kepala SMP Tarakanita 2 Jakarta, Yosef Todarung
Kepala SMP Tarakanita 2 Jakarta, Yosef Todarung (KalderaNews/Teresia Wening Dwi Rahayu)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Dalam rangka mendukung peningkatan capaian Rapor Pendidikan Provinsi DKI Jakarta Tahun 2023, BPMP Provinsi DKI Jakarta menyelenggarakan kegiatan Advokasi/Pendampingan Peningkatan Kualitas Pembelajaran Berdasarkan Capaian Asesmen Nasional ke Satuan Pendidikan pada pada 23-25 Agustus 2023. 

Kegiatan dilaksanakan bertujuan untuk meningkatkan pemahaman pendidik terkait konsep dan bentuk pelaksanaan Asesmen Nasional dan untuk meningkatkan kemampuan pendidik dalam menganalisis contoh asesmen literasi membaca dan numerasi Assesmen Kompetensi Minimum (AKM).

Peserta kegiatan terdiri dari unsur pengawas sekolah, KKKS/MKKS jenjang SD, SMP dan SMA, KKG/MGMP jenjang SD, SMP, dan SMA, dan guru penggerak. Jumlah peserta kurang lebih 80.

BACA JUGA:

Pada kesempatan ini Sekolah Tarakanita berkesempatan menjadi fasilitator dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh Kemendikbudristek Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Priovinsi DKI Jakarta yang diwakili oleh Yosef Todarung selaku Kepala SMP Tarakanita 2 Jakarta dan Filemon Sagala selaku Wakil Kepala Sekolah SD Tarakanita 5 Jakarta.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*