Apa Beda Unicorn, Decacorn, dan Hectocorn? Ini Penjelasannya

Kasta startup Unicorn, Decacorn, Hectocorn
Kasta Startup Unicorn, Decacorn, Hectocorn (KalderaNews/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Akhir-akhir ini mungkin ada yang baru dengar ketiga istilah di atas sejak platform digital Go-Jek disebut-sebut menyandang status decacorn atau dekakorn.

BACA JUGA:

Boleh dikata itu adalah kasta atau tingkatan perusahaan di dunia startup, dimana setiap tingkatan diukur berdasarkan nilai valuasi perusahaan tersebut. Lalu apa arti yang sebenarnya dari ketiga istilah tersebut?

  • Unicorn
    Kasta ini diisi oleh perusahaan startup yang punya nilai valuasi 1 miliar dollar AS. Saat ini terdapat 3 unicorn di Indonesia yakni Tokopedia, Bukalapak dan Traveloka.
  • Decacorn
    Kasta ini ditempati oleh perusahaan startup yang telah memiliki nilai valuasi lebih dari 10 miliar dollar AS. Selain Go-Jek, kasta ini ditempati banyak startup contohnya Grab, Ubur hingga Bytedance.
  • Hectocorn
    ini merupakan tingkatan tertinggi perusahaan rintisan. Kasta ini ditempati oleh perusahaan dengan nilai valuasi lebih dari 100 miliar dollar AS. Bila melihat nilainya, perusahaan-perusahaan besar di bidang teknologi seperti Apple, Google, Microsoft hingga Facebook ada dalam kasta Hectocorn.

* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat, dan teman-temanmu




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*