
SURABAYA, KalderaNews.com – Rektor UK Petra Surabaya, Prof. Dr. Ir. Djwantoro Hardjito, M. Eng menegaskan bahwa pada Tahun Akademik 2020/2021 UK Petra akan menggunakan sistem Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) dengan PetraMobile.
“Dengan makin memanfaatkan teknologi digital secara positif, UK Petra berusaha mencetak digital leaders. Kami berupaya menyiapkan mahasiswa menjadi calon-calon pemimpin di era digital,” tandasnya seperti dikutip dari situs resmi UK Petra.
Diketahui, PetraMobile merupakan aplikasi UK Petra yang bertujuan untuk membantu mahasiswa/i dalam mengakses berbagai informasi terkait data akademik dan kegiatan kampus dari perangkat mobile. Diharapkan, aplikasi ini akan memudahkan para mahasiswa dimanapun dia berada.
BACA JUGA:
- Digital Talk Series ke-6 Atma Jaya: Craft Your Career in Tech Industry
- Industri Gaming Tumbuh 20 Persen, Ini 3 Alasan eSports Kian Populer
- Dr. Eddy Keleng Ate Berut: Kabupaten Dairi Sangat Terbuka untuk Investor Digital dari Luar
- Digitalisasi SDM Usia Muda, Pemkab Dairi Lirik Kampus SGU dan Telin
- Teknologi Informasi Kunci Peningkatan Ekonomi Saat Pandemi Covid-19
Dengan PetraMobile, mahasiswa dapat melihat jadwal kuliah, melihat nilai, melihat pinjaman koleksi perpustakaan, informasi SKKK, melakukan Pengajuan Rencana Studi (PRS), melihat informasi kegiatan kampus bahkan liputan acara kampus.
“PetraMobile lebih praktis dan user-friendly. Kemudian akan disusul dengan lahirnya aplikasi-aplikasi lain dengan memanfaatkan teknologi digital terkini untuk lebih mendukung proses belajar-mengajar yang makin berkualitas di UK Petra.”
Sementara itu, Kepala Pengembangan Sistem Informasi UK Petra, Lily Puspa Dewi, S.T., M.Kom menjelaskan fasilitas ini tersedia di platform android dan IoS. Kurang lebih ada 11 fitur yang disediakan. Pengoperasiannya pun mudah, tidak perlu buka web browser. Apalagi, mahasiswa sekarang sangat familiar dengan teknologi karena sudah menjadi kebutuhan.
“Aplikasi PetraMobile ini mengambil data dari berbagai unit pemilik data dan menyatukan dalam satu aplikasi,” tandasnya.
Lily Puspa Dewi lantas berharap, dengan hadirnya fasilitas ini maka proses belajar mengajar meningkat.
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu
Leave a Reply