Hanya di Program MA SGU, Skill Mahasiswa Diupgrade Selevel CEO

Sharing for Empowerment

“Kita memasukkan topik-topik yang kebaharuan dan secara reguler menyelenggarakan CEO Talk. Kita undang eksekutif-eksekutif CEO dari perusahaan-perusahaan ternama, BUMN dan perusahaan swasta terbesar di Indonesia untuk sharing kepada student. Jadi tidak hanya teori-teori yang didapatkan di bangku kelas, tetapi juga sharing experience nyata dari yang berpengalaman dalam mengelola suatu bisnis,” terang Chief Financial Officer PT Dinar Anugerah tersebut.

Apalagi saat menghadapi krisis seperti saat ini, hal begini tidak bisa diajarkan di kelas, tapi itu skill dan pengalaman, misalkan bagaimana perusahaan yang mau bangkrut bisa diputar balik (turn around) jadi bangkit.

Para CEO yang berbagi pengalaman dalam menentukan sumber daya apa yang harus dipilih, dibuang dan diselamatkan itu penting untuk bekal para student.

“Kita ingin lulusan yang siap ketika masuk ke industri dan bisa segera berkompetisi dengan rekan-rekannya yang lain, sehingga bisa menerapkan business decision yang lebih taktis dan sesuai dengan perkembangan zaman,” pungkasnya.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*