Indonesia-Belanda Selenggarakan Acara Akbar Pekan Pendidikan dan Penelitian WINNER pada 24-26 November 2020, Daftar di Sini

Sharing for Empowerment

WINNER 2020 menjadi kesempatan emas bagi mereka yang berdiri di jantung kolaborasi untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman, untuk menginspirasi satu sama lain, dan untuk menetapkan agenda bersama dan bekerja sama dalam mencapai 17 Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals atau disingkat dengan SDGs).

Pekan pendidikan dan riset Indonesia-Belanda WINNER 2020 mengundang akademisi, dosen, peneliti, mahasiswa dan profesional untuk mempresentasikan hasil penelitian dan membahas bagaimana kolaborasi dalam penelitian dan pendidikan antara Indonesia dan Belanda dapat berkontribusi untuk mencapai 17 Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.

Acara ini mengelaborasi berbagai topik aktual mulai keanekaragaman hayati, tata kelola perubahan iklim, energi terbarukan, urbanisasi dan perencanaan wilayah, kesehatan, pariwisata, identitas dan budaya serta kolaborasi penelitian dan pendidikan interdisipliner dan lain sebagainya.

Rangkaian seminar, talkshow, workshop dan networking yang terbuka untuk umum dan gratis alias tidak dipungut biaya ini akan memberikan e-certificate pada peserta yang mendaftar sebelum 20 November 2020 di .




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*