Universitas Esa Unggul Buka Peminatan Baru di Dua Prodi, Bisa Jadi Pilihan Nih!

Mahasiswa Universitas Esa Unggul. (KalderaNews.com/Dok.UEU)
Mahasiswa Universitas Esa Unggul. (KalderaNews.com/Dok.UEU)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Menjawab kebutuhan industri terhadap tenaga ahli yang mampu menganalisis berbagai permasalahan ekonomi di masa depan, Universitas Esa Unggul (UEU) menghadirkan peminatan baru di di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB).

Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UEU, Dr. Tantri Yanuar Rahmat Syah, SE, MSM mengatakan, peminataan baru itu terbagi di dua prodi, yakni Prodi Manajemen dan Akutansi. Di Prodi Manajemen, peminataan baru yang dibuka yaitu entrepreneurship, syariah, digital marketing, lean management, dan general managemen.

BACA JUGA:

“Sementara di Prodi Akutansi, peminataan baru yang bisa diambil oleh para mahasiswa, yakni akuntansi perpajakan, akuntansi syariah, dan general accounting,” ucap Tantri.

Tantri mengatakan, dipilihnya peminatan baru yang disediakan FEB UEU merupakan langkah untuk menyiapkan talenta ekonom di masa depan, karena bidang tersebut akan sangat dibutuhkan di industri 4.0. Ia mencontohkan seperti peminatan digital marketing yang saat ini sedang booming dan lulusanya banyak diserap dunia industri.

“Kita di dunia akademik ingin menjawab tantangan yang saat ini sedang dibutuhkan di Industri, karena kami ingin menyiapkan lulusan yang siap bersaing di era globalisasi, di akutansi sendiri kami membuka peminataan terkait literasi syariah yang saat ini sangat digandrungi oleh berbagai kalangan, untuk itu UEU menyiapkan para lulusanya untuk masuk dibidang syariah,” terang Tantri.

Tantri mengatakan, sejumlah fasilitas terkait kegiatan akademik dan penelitian disediakan oleh kampus, seperti laboratorium akuntansi, laboratorium perpajakan, laboratorium statistik, BI Corner, dan perpustakaan yang terakreditasi A.

“Kami juga memaksimalkan seluruh fasilitas yang ada di kampus untuk mengembangkan kemampuan mahasiswa baik yang sifatnya softskill maupun hardskill, laboratorium dan fasilitas penunjang lainnya boleh dibilang sangat lengkap,” ucap Tantri.

Tantri berharap, dengan dibukanya peminataan baru di Fakultas Ekonomi dan Bisnis UEU ini dapat menghasilkan sejumlah lulusan yang memiliki sifat profesional dan beretika bisnis, mampu melakukan analisis informasi untuk pengambilan keputusan serta bersikap terbuka dan mampu menyesuaikan diri terhadap perubahan jaman.

“Mudah-mudahan dengan dibukanya peminataan pada dua Program Studi di Fakultas Ekonomi dan Bisnis, hal ini memunculkan gairah bagi para mahasiswa untuk terus meningkatkan kemampuan dan skill di masa depan,” ungkap Tantri.

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Esa Unggul memiliki dua program studi, yakni Prodi Manajemen dan Prodi Akuntansi. Kedua prodi ini telah terakreditasi A oleh BAN PT. Selain itu, dua prodi ini pun telah mendapat pengakuan dari badan Akreditasi Internasional ASIC (Accreditation Service for lnternational Schools, Colleges and University).

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*