Ini Alasan Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB) Dievaluasi

Santri, Para santri
Santriwati di Pondok Pesantren Darunnajah 2 Cipining Bogor (KalderaNews/Dok. Darunnajah)
Sharing for Empowerment

DENPASAR, KalderaNews.com – Direktorat Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Ditjen Pendidikan Islam akhirnya mengevaluasi pelaksanaan Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB) di Bali pada 19-21 Nopember 2021.

Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama, Muhammad Ali Ramdhani mengatakan PBSB yang telah berjalan sejak 2005 perlu dievaluasi agar afirmasi bagi para santri untuk mengakses jenjang pendidikan tinggi berkualitas ini semakin baik.

Ia berharap PBSB tidak sekedar menjadikan santri kuat pada dirinya, tetapi juga memiliki kekuatan untuk menyebarkan maslahat dan manfaat bagi lingkungannya.

BACA JUGA:

“Oleh karena itu, kita perlu merancang skema untuk menghadirkan model pendidikan yang tersistematis dan lebih mengena bagi mereka agar semakin berdaya, menjadi insan-insan yang unggul dalam menghadapi kehidupan yang lebih luas. Mereka adalah santri-santri yang luar biasa yang perlu kita antar menjadi kader-kader bangsa yang bermartabat,” kata Dhani di Bali pada Minggu, 21 November 2021.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*