Kemenag Kukuhkan 50 Duta Harmoni Madrasah, Jadi Penggerak dan Penyebarluas Kultur Keberagamaan Indonesia

50 Duta Harmoni Madrasah. (KalderaNesw.com/Dok.Kemenag)
50 Duta Harmoni Madrasah. (KalderaNesw.com/Dok.Kemenag)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Direktorat Kurikulum Sarana Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah Ditjen Pendidikan Islam Kemenag kukuhkan 50 duta harmoni madrasah. Para duta ini terpilih dari proses seleksi proposal rencana aksi yang diajukan para siswa madrasah. Total ada 751 proposal yang diajukan untuk kemudian diseleksi menjadi 50 terpilih.

Sebanyak 40 duta dikukuhkan sesuai kategori berdasar “keunikan” rencana aksinya, 7 orang dikukuhkan sebagai “Duta Bertalenta”, dan 3 orang dikukuhkan sebagai “Duta Penggerak Bertalenta”. 

BACA JUGA:

Tiga Duta Penggerak Bertalenta memiliki keunggulan dan keunikan masing-masing. Mereka adalah, Aldinta Batrisya Wasima dari MAN 1 Jembrana, Bali; Wida Puspa Mokolintad dari MAN 1 Kotamobagu, Sulawesi Utara; dan Zuhudiah Azzahra dari MAN 1 Kampar, Riau.

Pengukuhan Duta Harmoni pemenang proposal ini dikemas dalam Pelatihan Mentoring/Motivator Muda Moderasi Beragama Tahun 2021.

Dirjen Pendidikan Islam Muhammad Ali Ramdhani mengatakan, Indonesia adalah negara yang kaya akan sumber daya. Bahkan berpotensi menjadi kekuatan ekonomi di masa mendatang. Tetapi, hal ini tidak mungkin terwujud tanpa adanya situasi dan kondisi kehidupan masyarakat yang harmonis dan damai. 




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*