
JAKARTA, KalderaNews.com – Farhana Nariswari Wisandana dari Jawa Barat berhasil memenangi ajang Puteri Indonesia 2023. Ia menyingkirkan 45 kontestan dari 34 provinsi di seluruh Indonesia.
Pada posisi runner-up I atau Puteri Indonesia Lingkungan ada Yasinta Aurellia dari Jawa Timur. Sementara posisi runner-up II atau Puteri Indonesia Pariwisata dimenangi oleh Lulu Zaharani Krisna dari Lampung.
Ketiga pemenang nantinya akan mewakili Indonesia dalam berbagai ajang kecantikan internasional seperti Miss Charm, Miss Supranational, dan Miss International 2023 mendatang.
BACA JUGA:
- Profil Puteri Indonesia 2022, Laksmi Shari, Peraih Cum Laude Bachelor of Fashion Business
- Cantik dan Belia, Valerina Daniela Wakil Jabar di Ajang Putera Puteri Kebudayaan Indonesia 2022
- Wow, Finalis Puteri Indonesia Ini Ternyata Pilih Jadi Guru di SDK PENABUR Kota Jababeka
Lantas siapa saja pemenangnya, berikut ini daftar lengkap pemenang Puteri Indonesia 2023.
Puteri Indonesia 2023
Farhana Nariswari Wisandana (Jawa Barat)
Puteri Indonesia Pariwisata (Runner-up I)
Yasinta Aurellia (Jawa Timur)
Puteri Indonesia Lingkungan (Runner-up II)
Lulu Zaharina Krisna (Lampung)
Puteri Indonesia Favorit
Puteri Modiyanti (DKI Jakarta 2)
Puteri Intelegensia 2023:
1. Giok Kinski (DKI Jakarta 1)
2. Farhana Nariswari Wisandana (Jawa Barat 1)
3. Diajeng Aulya Sekartaji (Nusa Tenggara Barat)
Puteri Berbakat 2023
Veronica Windy (Papua Barat 1)
Puteri Busana Tradisional Terbaik 2023
Nanda Widya Saraswati (Bali)
Puteri Persahabatan 2023
Christine Priscilla Malau (Bangka Belitung 1)
Best Evening Gown Puteri Indonesia 2023:
1. Diajeng Aulya Sekartaji (Nusa Tenggara Barat)
2. Eudia Isabelle (Jawa Tengah)
3. Lulu Zaharani Krisna (Lampung)
Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Tertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com
Leave a Reply