Siswa Bisa Cicipi Kuliah di Unpar Sejak Kelas 10 SMA dengan Reach-Out Program

Siswa mengikuti program Reach-Out Program Unpar. (dok.Unpar)
Siswa mengikuti program Reach-Out Program Unpar. (dok.Unpar)
Sharing for Empowerment

BANDUNG, KalderaNews.com – Universitas Katolik Parahyangan (Unpar) luncurkan Reach-Out Program. Lewat program ini, siswa kelas 10 SMA bisa mulai merasakan kuliah di Unpar.

Saat ini, program tersebut telah menggandeng BPK Penabur Bandung dan ditawarkan ke para siswa untuk bisa merasakan berkuliah di Unpar sejak kelas 10 SMA.

Dengan mengikuti program ini, siswa bisa memilih salah satu dari tiga mata kuliah dengan bobot 2 SKS.

BACA JUGA:

Bisa nabung mata kuliah lho!

Nah, mata kuliah tersebut bisa “ditabung” untuk dikonversikan bila nantinya siswa tersebut memilih melanjutkan pendidikan tinggi ke Unpar.

Reach-Out Program ini dilaksanakan dalam bentuk ekstrakurikuler di sekolah masing-masing dengan tim pengajar khusus dari Unpar dan pihak sekolah.

Setiap tahun, mata kuliah yang diajarkan merupakan mata kuliah Pengantar dengan level tertentu dengan bobot 2 SKS.

Maka, siswa-siswi yang mengikuti program ini bisa menabung total 6 SKS yang nantinya dapat dikonversikan.

Program ini bertujuan agar siswa lebih terlebih dahulu secara mendalam apa yang akan dipelajari selama berkuliah nanti.

Bila siswa merasa tak cocok dengan yang dipilih, mereka dapat mengganti mata kuliah pilihannya di tahun selanjutnya.

Dengan demikian, siswa akan terhindar dari masalah ‘salah jurusan’ ketika melanjutkan kuliah.

Di program ini, Unpar menawarkan tiga mata kuliah yang terbagi dalam kelompok bidang ilmu Science and Technology (Arsitektur; Teknik Sipil; Teknik Industri; Teknik Kimia; Informatika; Mekatronika; Matematika; dan Fisika), Humanities (Administrasi Publik; Hubungan Internasional; Hukum; dan Filsafat), serta Economics and Business (Ekonomi Pembangunan; Administrasi Bisnis; Akuntansi; dan Manajemen).

Unpar sendiri telah bekerja sama dengan Yayasan BPK Penabur Bandung sejak tahun 2021 silam dengan menyepakati tiga hal: penerimaan mahasiswa baru dan beasiswa jalur kemitraan sekolah hingga 100%; penyaluran beasiswa putra-putri guru karyawan; serta pengembangan dan pelaksanaan kerja sama bidang pengajaran, penelitian, pengabdian sosial, dan pengembangan SDM.

Cek Berita dan Artikel KalderaNews.com lainnya di Google News

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmuTertarik menjalin kerjasama dengan KalderaNews.com? Silakan hubungi WA (0812 8027 7190) atau email: kalderanews@gmail.com.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*